19 Malaysia bersua timnas U-19 Timor Leste pada laga ketiga Grup B Piala AFF U-19 2018. Laga ini tanpa pemenang dan terlaksana pada Minggu (8/7/2018) malam.
Timnas U-19 Malaysia bertemu timnas U-19 Timor Leste dan skor akhir laga adalah 1-1.
Main di Stadion Gelora Joko Samudro, Kabupaten Gresik, Malaysia kebobolan dulu pada pertandingan ini.
Pemain Timor Leste, Mouzinho B. De Lima sukses membobol gawang Malaysia saat laga jalan 13 menit.
(Baca juga: Timnas U-16 Indonesia Gagal Bawa Kemenangan pada Dua Uji Coba Terbaru di Malaysia)
Namun tak berselang lama atau 17 menit setelah tertinggal, Malaysia menyamakan skor.
Bintang Malaysia yang memiliki julukan Neymar dari Kedah, Akhyar Rashid mencetak gol penyama.
Gol pemain yang satu klub dengan pemain Indonesia, Andik Vermansah di Kedah FA ini, tercipta pada menit ke-30.
(Baca juga: Okto Maniani Bersinar dan Perserang Menang, saat Persita Tersungkur di Rembang)
Dua gol itu pun bertahan sampai laga selesai dan pertandingan tanpa pemenang.
Hasil satu poin ini membuat Grup B belum ada yang lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2018.
Sebab, Myanmar dan Malaysia yang ada di posisi pertama serta kedua klasemen sementara nilainya baru tujuh.
(Baca juga: Cetak Gol Pertama di Liga Thailand, Yanto Basna Katakan 'Siap' ke Luis Milla)
Timor Leste yang ada di posisi ketiga mengumpulkan poin lima dan punya kans sama dengan dua tim dia atasnya.
Penentuan laga pun dilakukan pada partai pamungkas pool ini, 10 Juli 2018.
Malaysia akan bersua Myanmar, lalu Timor Leste bertemu Kamboja.
(Baca juga: Selepas Ditahan Johor Darul Takzim U-17, Ini yang Bakal Dibenahi Timnas U-16 Indonesia)
Jika laga Myanmar kontra Malaysia imbang dan Timor Leste menang, poin mereka sama-sama delapan.
Kalau dengan head to head, Malaysia dan Timor Leste imbang pada laga perdana dengan skor 1-1.
Sementara itu, Myanmar kontra Timor Leste juga seri 2-2.
(Baca juga: Menang dan Cetak Tujuh Gol, Myanmar Butuh Satu Poin untuk Susul Indonesia ke Semifinal)
Namun saat ini, Myanmar yang paling bagus produktivitas gol mereka dengan plus sembilan.
Malaysia memiliki gol plus empat dan Timor Lesta hanya plus satu.
(Baca juga: Prediksi Terbukti, Gus Romy Ikut 'Antarkan' Prancis Tembus Semifinal Piala Dunia 2018)
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | facebook.com/FAMalaysiaOfficial |
Komentar