Rentang jarak singkat antara Piala Dunia 2018 dan dimulainya musim baru kompetisi di Eropa, turut merisikokan kesehatan para pesepak bola. Hal itu seperti diungkapkan FIFPro.
Federasi Internasional Pesepak Bola Profesional, FIFPro, menyatakan bahwa sebanyak 15 pemain anggota skuat Piala Dunia 2018 sejumlah tim nasional, mendapatkan masa pemulihan kebugaran yang terlampau singkat.
Sebab, kurang dari empat minggu dari ajang antarnegara di Rusia itu, mereka harus kembali ke klub untuk melakoni laga kualifikasi kompetisi UEFA, yakni Liga Champions dan Liga Europa.
FIFPro menyeru bahwa sewajarnya para pemain mendapatkan istirahat empat minggu, sebelum dimulainya laga pramusim.
(Baca Juga: Everton adalah Tempat Sempurna bagi Richarlison)
"Pemain datang (ke klub) dengan membawa tekanan berlebih. Para pemain terjebak dalam realitas antara memenuhi kebutuhan klub dan memperoleh kesejahteraan pribadi mereka," bunyi pernyataan FIFPro, dikutip BolaSport.com dari laman Reuters.
"FIFPro memahami dampak finansial mengikuti Liga Champions dan Liga Europa bagi klub kontestan. Namun jadwal pertandingan yang padat, mengancam kesehatan pemain," tulisnya melanjutkan.
Dalam edisi kali ini, Piala Dunia dihelat antara 28 Juni hingga 15 Juli 2018.
Sementara putaran pertama kualifikasi Liga Champions dimulai per tanggal 10 Juli 2018.
Itu artinya, terjadi tumpah tindih pertandingan antara musim lalu dengan musim ini yang menyebabkan istirahat para pemain teramat singkat.
Ruud Gullit dan Kisah Fantastis di Final FIFA eWorld Cup https://t.co/lCU9kdysWt
— BolaSport.com (@BolaSportcom) July 30, 2018
(Baca Juga: Everton Harus Pertahankan Jordan Pickford, jika...)
Pada Minggu (29/7/2018) pelatih Manchester United, Jose Mourinho, bahkan mengatakan akan mempertimbangkan untuk memotong jatah libur para pemainnya yang berlaga di Piala Dunia 2018.
Langkah itu Mourinho ambil untuk membantu performa klub dalam pekan-pekan awal Liga Inggris musim 2018-2019.
Sebab, Mourinho mengaku frustrasi setelah timnya tak pernah memenangi laga pramusim, terlebih pasca kekalahan 1-4 dari Liverpool, Sabtu (28/7/2018).
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | uk.reuters.com |
Komentar