Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Winger FC Barcelona yang Pensiun pada Usia 34 Tahun, Resmi Melatih Timnas Tanzania

By Estu Santoso - Selasa, 7 Agustus 2018 | 16:17 WIB
Pelatih asal Nigeria, Emmanuel Amunike (dua dari kiri) saat memberikan keterangan sesuai diperkenalkan sebagai pelatih anyar timnas Tanzania di Dar es Salaam pada 6 Agustus 2018.
facebook.com/tfftanzania/
Pelatih asal Nigeria, Emmanuel Amunike (dua dari kiri) saat memberikan keterangan sesuai diperkenalkan sebagai pelatih anyar timnas Tanzania di Dar es Salaam pada 6 Agustus 2018.

BOLASPORT.COM – Timnas Tanzania menunjuk legenda klub Mesir, Zamalek, Emmanuel Amunike sebagai pelatih kepala baru. Pria asal Nigeria ini juga eks winger FC Barcelona.

Emmanuel Amunike akan mengambil alih tim nasional (timnas) Tanzania dengan menandatangani kontrak dua tahun.

Pria yang kini berusia 47 tahun ini akan membimbing skuat Taifa Stars untuk lolos ke Piala Afrika 2019.

(Baca juga: Lawan Ketiga Timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018, Sukses Sikat Juara Piala Asia U-23)

Federasi Sepak Bola Tanzania (TFF) telah mengkonfirmasi Emmanuel Amunike sebagai pelatih kepala baru.

Dia menggantikan Salum Mayanga, yang dipecat karena hasil buruk timnas negerinya itu, seperti dikutip BolaSport.com dari Kingfut.

(Baca juga: Bungkam Thailand, Timnas U-23 Myanmar Jadi Juarai Alpine Cup Sebelum Berjuang di Asian Games 2018)

Amunike bermain untuk Zamalek dari 1991-1994 sebelum pindah ke klub Portugal, Sporting CP dan kemudian jadi bagian FC Barcelona.

Dia membela Barca kurun waktu 1996 sampai 2010.

Amunike mewakili timnas Nigeria pada Piala Dunia 1994, kali pertama skuat Super Eagles lolos ke turnamen sepak bola terakbar sejagat itu.

Legenda timnas Nigeria ini terkenal mencetak gol kemenangan dalam pertandingan antara Nigeria dan Argentina pada final Olimpiade 1996 di Atlanta, AS.

(Baca juga: Menuju Indonesia dengan Kekalahan, Pelatih Timnas U-23 Malaysia Justru Senang)

Nigeria pun membawa pulang medali emas.

Tugas awal Amunike, yang pensiun sebagai pemain pada usia 34 tahun, adalah lanjutan kampanye kualifikasi Piala Afrika 2019.

(Baca juga: Beda Awal, Nasib Andik Vermansah dan David Laly Sama pada Partai Perdana Piala Malaysia 2018)

Tanzania baru main sekali pada Grup L dengan hasil imbang 1-1 kontra tamunya Lesotho di Stadion Nasional, Dar es Salaam, 10 Juni 2018.

Selepas ini pada 9 September 2018, Tanzania dijamu Uganda.

(Baca juga: Jelang Sepak Bola Asian Games 2018 Mulai Dipertandingkan, Thailand Kehilangan Satu Pemain)

Tanzania hanya sekali berpartisipasi pada Piala Afrika edisi 1980, tetapi langsung tersingkir dari putaran pertama.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : www.kingfut.com
REKOMENDASI HARI INI

Media Vietnam Sebut Shin Tae-yong Punya Langkah Aneh Jelang ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X