Penyerang timnas Portugal, Andre Silva, membuktikan kepada publik Italia bahwa ia adalah penyerang yang bisa diandalkan.
Andre Silva berperan besar dalam kemenangan timnas Portugal atas Italia pada ajang UEFA Nations League.
Pada laga yang dihelat di Estadio da Luz, Senin (10/9/2018) atau Selasa dini hari WIB, gol tunggal Andre Silva pada menit ke-48 berhasil membawa timnas Portugal meraih kemenangan dengan skor 1-0.
Gol ini juga seperti jadi pembuktian Andre Silva pada publik Italia bahwa ia adalah striker berkelas.
(Baca juga: Timnas Italia Alergi Cetak 2 Gol dalam 1 Laga)
Musim lalu, Andre Silva mengalami musim yang buruk bersama AC Milan di Liga Italia.
Didatangkan dari FC Porto dengan mahar 22 juta euro dan diharapkan mampu bersinar, Silva justru melempem sepanjang musim.
Penyerang berusia 22 tahun ini hanya mencetak dua gol saja dari 24 laga di Serie A.
Sementara di semua kompetisi musim lalu, Silva mencetak 10 gol dari 40 partai.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | Uefa.com |
Komentar