Klub raksasa Liga China, Guangzhou Evergrande, dikabarkan tertarik untuk mendatangkan salah satu pemain yang menjadi momok bagi timnas Indonesia pada Piala AFF 2016 Teerasil Dangda.
Dilansir BolaSport.com dari Buaksib, sumber dari China mengatakan bahwa Guangzhou Evergrande tertarik untuk mendatangkan Teerasil Dangda.
Guangzhou dikabarkan menyiapkan dana sekitar 50 juta baht untuk merayu Muangthong United supaya melepas striker berusia 30 tahun itu.
Guangzhou juga bersiap hanya meminjam Teerasil selama semusim jika Muangthong United tak mau melepas.
Namun untuk mendatangkan eks penyerang Manchester City itu, Guangzhou harus bersaing dengan klub Jepang yang sedang meminjam Teerasil, Sanfrecce Hiroshima.
Teerasil saat ini sedang dipinjamkan Muangthong United ke klub Liga Jepang Sanfrecce Hiroshima selama semusim.
(Baca Juga: Jelang Piala AFF 2018, Stefano Lilipaly Ungkapkan Perasaannya Terkait Animo Suporter Indonesia)
Andai Sanfrecce mengaktifkan opsi pembelian, striker timnas Thailand itu akan menandatangani kontrak berdurasi 3 tahun.
Teerasil sendiri sudah menjadi salah satu striker andalan Sanfrecce Hiroshima.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | buaksib.com |
Komentar