Penampilan perdana bareng timnas Inggris akan menjadi hal yang spesial bagi winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho.
Jadon Sancho memiliki kans untuk menjalani debut bareng timnas Inggris saat menghadapi Kroasia, Jumat (12/10/2018) atau Sabtu pukul 01.45 WIB, dalam ajang UEFA Nations League.
Andai belum diturunkan pada laga tersebut, Jadon Sancho masih berpeluang memperoleh caps perdana untuk Tim Tiga Singa 3 hari berselang kala melawan Spanyol.
Bagi Sancho, laga pertama bersama timnas Inggris memiliki makna tersendiri khususnya pada keluarganya.
(Baca Juga: Gareth Southgate Buka Gerbong Pemain Muda ke Timnas Inggris)
"Itu memiliki arti yang besar bagi saya, terutama untuk keluarga saya," ucap Sancho seperti dikabarkan BolaSport dari laman Four Four Two.
Pemain berusia 18 tahun itu pun menganggap bahwa mimpinya bakal terwujud andai ia benar-benar mampu mengemas penampilan perdana untuk Inggris kelak.
(Baca Juga: Ross Barkley: Timnas Inggris Sudah Berada di Jalur yang Tepat)
"Ketika masih anak-anak, saya selalu bermimpi bermain untuk timnas. Itulah hal terbesar yang bisa terjadi pada bocah kecil seperti saya," kata winger Borussia Dortmund tersebut.
"Laga nanti (melawan Kroasia) mungkin bisa mewujudkan mimpi saya. Saya tak bisa meminta lebih dari itu.
"Namun, yang jelas saya harus terus bekerja keras dalam berlatih dan melihat apa yang bakal diputuskan manajer," ujar Sancho.
(Baca Juga: Sejarah Hari Ini - Kiper Pertama Inggris yang Dikartu Merah Bernama Robert Green)
Sekilas tentang sang pemain, Jadon Sancho mengenyam ilmu bersepak bola di Watford antara 2007-2015.
Lalu, pemain berpostur 1,8 meter itu menerima pinangan untuk kembali menimba ilmu di akademi Manchester City.
Pada 2017, ia memutuskan mengembara ke Jerman untuk membela Borussia Dortmund.
Bersama Die Borussen, penyerang sayap kanan itu telah mencatatkan 22 penampilan di semua ajang berikut sumbangsih dua gol dan 12 assist.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | FourFourTwo.com |
Komentar