Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

David De Gea Gagal Pertahankan Rekor Apik Kiper Timnas Spanyol di Kandang

By Verdi Hendrawan - Selasa, 16 Oktober 2018 | 08:31 WIB
Ekspresi kiper timnas Spanyol, David de Gea (kiri), melihat bola masuk ke gawang kawalannya dalam laga Liga A Grup 4 UEFA Nations League menghadapi timnas Inggris di Stadion Benito Villamarin, Seville, Spanyol, pada Senin (15/10/2018).
JORGE GUERRERO / AFP
Ekspresi kiper timnas Spanyol, David de Gea (kiri), melihat bola masuk ke gawang kawalannya dalam laga Liga A Grup 4 UEFA Nations League menghadapi timnas Inggris di Stadion Benito Villamarin, Seville, Spanyol, pada Senin (15/10/2018).

Kiper timnas Spanyol, David De Gea, gagal mempertahankan rekor apik yang dimiliki para pendahulunya saat berhadapan dengan timnas Inggris dalam laga matchday ke-3 Grup 4 Liga A UEFA Nations League.

Pada pertandingan yang digelar di Stadion Benito Villamarin, Senin (15/10/2018) atau Selasa dini hari WIB itu, timnas Spanyol harus mengakui keunggulan Inggris dengan skor 2-3.

Timnas Inggris sempat unggul 3-0 pada babak pertama berkat gol-gol dari Raheem Sterling (menit ke-16 dan 38') dan Marcus Rashford (29').

Sementara pada babak kedua, timnas Spanyol baru bisa membalas melalui gol dari Paco Alcacer (menit ke-58) dan Sergio Ramos (90+8').

Tiga gol yang bersarang di gawang kawalan David De Gea pada pertadingan tersebut adalah rekor terburuk kiper-kiper timnas Spanyol dalam setiap laga kompetitif yang dimainkan di kandang mereka sepanjang sejarah.

(Baca Juga: Hasil UEFA Nations League - Sergio Ramos Ukir Sejarah, Spanyol Dipermalukan Inggris)

Sebelumnya, gawang timnas Spanyol kawalan David De Gea juga pernah bobol 3 kali oleh Rusia.

Namun, hal tersebut terjadi dalam laga uji coba yang juga digelar di kandang Rusia, Stadion Saint-Petersburg, pada November 2017.

Dalam laga-laga kompetitif sebelumnya, gawang timnas Spanyol kawalan Iker Casillas pernah bobol 5 kali dalam satu pertandingan terakhir oleh Belanda.


Editor : Beri Bagja
Sumber : OptaJose
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136