Pelatih tim nasional Malaysia, Ong Kim Swee, menilai Brunei sebagai lawan yang bakal sulit dikalahkan saat kedua tim bertemu pada penyishan Grup A SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Senin (14/8/2017) malam.
"Tidak akan mudah melawan Brunei. Kami sempat kesulitan sebelum mengalahkan mereka pada SEA Games 2015 di Singapura. Kali ini, mereka tim yang lebih baik seperti negara lain yakni Laos dan Kamboja," kata Kim Swee.
Pernyataan Kim Swee tersebut mengacu penampilan tim besutan Kwon Oh-son di Kualifikasi Piala Asia U-23 di Yangon, Myanmar, Juli 2017.
Ini Empat Pemain Thailand yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia U-22 https://t.co/2tKDNrH16S pic.twitter.com/whJd9tOOcj
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 14, 2017
Mereka menelan tiga kekalahan. Namun, tim berjulukan Lebah Muda tersebut menampilkan perkembangan dalam permainan. Mereka hanya kalah dari tim besar, Australia, dengan skor 0-2.
Sadar akan potensi ancaman dari tim lawan, Kim Swee meminta tim untuk fokus sehingga bisa memenuhi target meraih kemenangan.
"Kunci untuk memenangi pertandingan adalah fokus pada rencana permainan. Kami ingin mencari kemenangan awal tetapi kami tidak boleh terburu-buru dan membuat kesalahan," tutur Kim Swee.
Pelatih Brunei, Oh-son, menyatakan timnya sudah dalam keadaan siap untuk bersaing di SEA Games.
"Kami telah berlatih sejak Januari dan tampil dalam beberapa pertandingan persahabatan melawan Singapura dan Myanmar. Kami siap memenangi pertandingan nanti," tutur pelatih berusia 58 tahun itu.
"Para pemain sangat bersemangat. Mereka lapar untuk memenangi laga," ujarnya menambahkan.
Selain Brunei dan Myanmar, Grup A dihuni juga oleh Myanmar, Singapura, dan Laos.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar