Meskipun Timor Leste kalah melawan Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2017, nama Felipie Olievera menjadi sorotan.
Bermain di Stadion Selayang, Selangor, Malaysia, Filipe cenderung bermain kasar melawan Timnas U-22 Indonesia.
Beberapa kali pemain bernomor punggung 4 itu mengangkat kaki terlalu tinggi yang membahayakan lawan.
Filipe juga mendapat kartu merah dari wasit asal Malaysia, Nagor Amir Bin Noor Mohamed.
Indonesia Vs Timor Leste - Menang, Timnas Pimpin Klasemen Sementara Grup B https://t.co/UF2UzNj3iV via @bolasportcom
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 20, 2017
Setelah terjadi insiden antara Evan Dimas dan salah satu pemain Timor Leste yang mengakibatkan percekcokan yang panas.
Terlepas dari aksi negatifnya, Filipe mencatatkan statistik pertahanan yang tidak buruk.
Data statistik dari Labbola, Filipe mencatatkan 3 tekel sukses.
Untuk clearances bek Timor Leste itu mencatatkan 9 kali sukses, satu lebih banyak daripada Hansamu Yama, man of the match versi BolaSport.com.
Filipe juga melakukan interception sebanyak 5 kali dan melakukan pelanggaran sebanyak 3 kali.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Instagram/labbola |
Komentar