Kapten Timnas U-22 Indonesia Hansamu Yama akan absen di laga semifinal melawan Malaysia di Stadion Shah Alam pada Sabtu (26/8/2017) pukul 19.45 WIB.
Hansamu mengaku tidak masalah jika tak bermain di semifinal.
Menurutnya kekuatan Timnas U-22 terletak pada kekuatan tim, bukan individu.
“Tugas kami semua di sini sama, untuk menjadi juara."
"Kekuatan kami bukan terletak kepada satu, dua pemain saja tapi satu pasukan."
"Saya tidak ada, pemain lain ada untuk bermain, kualitas sama,” kata Hansamu dikutip dari hmetro.com.my, Sabtu (26/8/2017).
Hansamu Yama mendapat kartu kuning pada laga lawan Kamboja saat kericuhan terjadi di menit akhir pertandingan.
Kartu kuning tersebut adalah kartu kuning kedua yang didapat Hansamu di penyisihan grup.
Sehingga ia harus menerima hukuman akumulasi kartu di semifinal.
Selain Hansamu, pamian timnas lain seperti Marinus Wanewar dan Muhammad Hargianto juga absen akibat masalah serupa.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | Hmetro.com.my |
Komentar