Penyerang tim nasional U-19 Indonesia, Muhammad Rafli mengucapkan syukur atas keberhasilan mencetak tiga gol yang membuat tim menang delapan gol tanpa balas saat melawan Brunei pada pertandingan terakhir penyisihan Grup B Piala AFF U-18 di Stadion Thuwunnna, Rabu (13/9/2017).
Laporan Ferril Dennys dari Yangon, Myanmar
Berkat kemenangan ini, Garuda Nusantara dipastikan lolos ke semifinal.
Rafli membuka keran golnya saat laga berlangsung 43 detik. Penyerang bernomor punggung 9 tersebut lalu mencetak dua gol tambahan pada menit ke-42 dan 45.
Sukses mencetak hat-trick merupakan pencapaian luar biasa bagi top scorer Liga Santri tersebut mengingat laga ini merupakan kesempatan pertama Rafli menjadi starter di Piala AFF U-18.
Berdasarkan statistik dari Labbola, ia mencetak tiga gol tersebut dari hanya 5 tembakan tepat sasaran.
Rafli pun sukses menuntaskan 75 persen dribel dan sundulan, serta berhasil dalam 88 persen operannya sepanjang laga.
Baca Juga: Danamon Run 2017 - Lari Nyaman, Banyak Pilihan, dan Menyenangkan
"Alhamdullilah, saya senang bisa cetak gol dan memberikan tiga gol untuk bangsa dan negara serta keluarga," ujar Rafli.
Rafli pun mengaku siap untuk tampil pada pertandingan semifinal.
"Saya akan berjuang lagi untuk lebih baik lagi untuk bangsa dan negara," tutur Rafli.
Saat ini, Indonesia menjadi juara Grup B. Namun, posisi Indonesia bisa tergeser menjadi runner-up bila Vietnam mampu mengalahkan Myanmar di mana laga sedang berlangsung.
Karena itu, belum bisa ditentukan siapa lawan Indonesia pada semifinal. Yang pasti, dua wakil dari Grup A yakni Thailand dan Malaysia telah memastikan lolos.
"Kalau secara pribadi, lawan siapa pun tidak masalah. Yang penting kami bisa fight pada babak semifinal," tutur Rafli.
Seminal akan digelar di Stadion Thuwunna pada Jumat (15/9/2017).
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar