Pelatih timnas U-19 China Jia Xiuquan menuji penampilan anak besutannya saat taklukkan Filipina dengan skor enam gol tanpa balas di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamis (26/10/2017).
"Ini adalah kinerja yang lebih baik secara keseluruhan daripada pertandingan pertama kami melawan Kamboja," kata Jia Xiuquan, BolaSport.com melansir dari the-afc.com.
Bahkan melawan Myanmar pada laga berikutnya yang di helat di stadion yang sama pada Sabtu (28/10/2017), Jia Xiuquan akan melakukan hal yang sama.
"Kemenangan ini terjadi saat kami menyesuaikan teknik dan perspektif kami dari pertandingan pertama, dan kami akan tetap sama di pertandingan berikutnya," kata Jia Xiuquan.
China dan Myanmar merupakan dua tim unggulan di Grup G Kualifikasi Piala Asia U-19 2018.
(Baca Juga: Gol Terens Mendunia, Media Inggris Kritik Sepak Bola Indonesia)
Sang pemuncak klasemen akan keluar sebagai juara grup dan berhak melaju ke putaran final yang akan dihelat di Indonesia.
Sementara yang menjadi runner up, harus menunggu runner up lain dari sembilan grup untuk diranking menjadi yang terbaik.
Akan diambil enan runner up terbaik jika sang tuan rumah Indonesia finis sebagai juara grup/runner up.
(Baca Juga: Klasemen Sementara Piala Futsal AFF 2017 - Pesta 21 Gol, Timnas Futsal Indonesia Puncaki Grup Neraka)
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | THE-AFC.COM |
Komentar