Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Vs Timor Leste - Hat-trick Egy Maulana Warnai Pesta Gol Garuda Nusantara

By Segaf Abdullah - Kamis, 2 November 2017 | 11:57 WIB
Timnas U-19.
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Timnas U-19.

Hat-trick Egy Maulana Vikri menutup kemenangan timnas U-19 melawan Timor Leste dengan skor 5-0 pada laga kedua Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 di Stadion Paju, Korea Selatan, Kamis (2/11/2017) pagi WIB.

Timnas U-19 mendominasi paruh pertama. Meski begitu, Timor Leste mampu mengancam gawang Aqil Savik lewat serangan balik.

Indonesia kesulitan menembus pertahanan kokoh Timor Leste pada 15 menit pertama.

Pada menit ke-22, gelandang Muhammad Luthfi melakukan percobaan jarak jauh. Namun, sepakan pemain asal Slipi itu masih melambung tipis di atas mistar lawan.

(Baca Juga: Rayakan Halloween, Mantan Gelandang Liverpool Hantui Jose Mourinho dengan Foto di Instagram)

Sejumlah peluang dihasilkan timnas U-19. Namun, tidak banyak yang berarti.

Timor Leste memiliki peluang bersih pada menit ke-36. Nyaris, sepakan salah satu pemainnya menyamping tipis di sisi kanan gawang Indonesia.

Dua menit berselang, Luthfi kembali mengancam. Lewat sepak bebas, percobaannya masih membentur mistar gawang lawan.

(Baca Juga: 3 Fakta di Balik Kekalahan Napoli, Salah Satunya Sebuah Prestasi Membanggakan!)

Alhasil, skor tanpa gol yang menutup laga pada paruh pertama.

Indra Sjafri memasukkan Egy Maulana dan Saddil Ramdani sejak awal paruh kedua.

Kedua pemain tersebut masing-masing menggantikan Resky Witriawan dan Witan Sulaeman.

Keputusan yang terbukti efektif. Saddil memecah kebuntuan timnas U-19 pada menit ke-52.

Tendangan Saddil dari luar kotak penalti menghujam sisi kanan kiper Timor Leste, Fernando da Costa.

(Baca Juga: Ini Kisah Kontras Pelatih Napoli dan Manchester City, Patut Disimak!)

Kebobolan, Timor Leste mencoba lebih agresif menyerang. Dua menit berselang, gol yang dicetak tim asuhan Kim Shin-hwan tersebut dianulir lantaran salah satu pemainnya terperangkap offside.

Timnas U-19 justru menambah keunggulan pada menit ke-59 lewat Hanis Saghara dengan penempatan bola ke sudut kanan gawang lawan.

Selepas unggul dua gol, Egy Maulana mulai menghentak. Dia sukses mencetak hat-trick.

Gol sang pemain masing-masing dicetak pada menit ke-84 lewat penyelesaian akhir apik jarak dekat.

Lalu pada menit ke-87 via skema tendangan bebas langsung, dan ditutup dengan menyelesaikan umpan manja Rifad Marasabessy pada menit tambahan pada akhir babak kedua.

Dengan kemenangan ini, timnas U-19 kokoh di puncak klasemen Grup F dengan enam poin dengan catatan 10 gol dan tanpa kebobolan.

HASIL PERTANDINGAN

Timnas U-19 Indonesia 5-0 Timnas U-19 Timor Leste (Saddil Ramdani 50', Hanis Saghara 59', Egy Maulana 84', 87', 90'+1)

SUSUNAN PEMAIN

Timnas U-19 Indonesia (4-1-3-1-1): 23-Aqil Savik; 12-Rifad Marasabessy, 13-Rachmat Irianto, 5-Nurhidayat, 11-Firza Andika; 7-M Luthfi Baharsyah; 20-Asnawi Mangkualam Bahar, 6-M Iqbal (14-Feby Eka Putra 70'), 8-Witan Sulaeman (15-Saddil Ramdani 46'); 16-Resky Witriawan (10-Egy Maulana 46'); 19-Hanis Saghara

Pelatih: Indra Sjafri

Timnas U-19 Timor Leste (5-3-2): 12-Fernando da Costa; 3-Nobelito Moises, 4-Ervino Soares, 7-Filomeno Junior, 23-Gumario Moreira, 5-Thomas Sarmento; 6-Yohanes Kapitan, 11-Expedito Soares, 13-Job Mark Freitas; 8-Joao Panji, 22-Danilson Araujo

Pelatih: Kim Shin-hwan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor :
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Sudah Merusak Sepak Bola, Bikin Dunia Kehabisan Striker Tajam

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136