Winger timnas U-23 Indonesia, Osvaldo Haay (19), malu-malu saat disamakan dengan gelandang kiri Manchester City asal Jerman, Leroy Sane.
Dari perawakan dan warna kulit, Osvaldo Haay dan Leroy Sane boleh dibilang memiliki kemiripan.
Yang menarik, Haay dan Sane juga sama-sama berposisi sebagai gelandang sayap.
Kebolehan keduanya pun berada di kemampuan dribel dan berlari yang cepat.
"Hahaha..Sane pemain hebat. Saya hanya Osvaldo Haay," ucap Haay kepada BolaSport.com, Kamis (7/12/2017).
"Mirip darimana? hahaha..Rambut dia kribo, sedangkan saya tidak," kata pemain Persipura Jayapura itu.
(Baca Juga: Ini Rapor Ilija Spasojevic Sejak Resmi Naturalisasi, 357 Menit Cetak Tiga Gol untuk Timnas Indonesia)
Sejauh ini, Sane menjalani musim terbaiknya bersama City. Pemain berusia 21 tahun itu pun terpilih sebagai yang terbaik di Premier League musim ini untuk bulan Oktober.
Teraktul, Haay berkontribusi langsung dalam kemenangan 3-2 timnas kontra Mongolia pada laga kedua ajang Aceh World Solidarity Cup 2017, Senin (4/12/2017).
Saat itu, Haay sukses mencetak gol kedua skuat Merah Putih. Kini, pemain yang santun dan ramah itu kembali ke kampung halamannya, Serui, untuk menghabiskan masa liburan.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar