Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Tegaskan Tidak Melarang Evan Dimas dan Ilham Udin Berkarier di Luar Negeri

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 19 Desember 2017 | 17:55 WIB
Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria memberikan keterangan tentang Evan Dimas dan Ilham Udin di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (19/12/2017).
MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM
Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria memberikan keterangan tentang Evan Dimas dan Ilham Udin di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (19/12/2017).

Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria memberikan alasan sesungguhnya mengenai polemik kepindahan Evan Dimas dan Ilham Udin Armaiyn ke Selangor FA. 

Perpindahan dua pemain Timnas U-23 Indonesia itu ke klub Malaysia, Selangor FA, mengundang komentar pedas dari Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi beberapa waktu lalu.

Edy Rahmayadi sempat kaget mendengar Evan Dimas dan Ilham Udin memilih berlabuh ke Selangor FA.

Padahal, pada musim 2018, skuat asuhan Luis Milla itu akan berlaga di Asian Games 2018.

Bergabungnya Evan Dimas dan Ilham Udin dikhawatirkan Edy Rahmayadi akan mempengaruhi gaya permainan Timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018.

Kedua pemain tersebut ditakutkan enggan dilepas oleh Selangor FA lantaran bukan agenda FIFA.

Edy Rahmayadi bahkan menuding para pemain yang hengkang ke Malaysia tidak memiliki jiwa nasionalisme.

(Baca Juga: Catatan Tak Terkalahkan Brendan Rodgers Berhenti di Angka 69)

Ratu Tisha menjelaskan bahwa PSSI tidak pernah melarang para pemain Indonesia melanjutkan kariernya di luar negeri.

"Kabar yang beredar PSSI melarang dan meragukan jiwa nasionalisme, kami dari PSSI mengajak kepada publik agar tidak terpengaruh dengan pihak-pihak yang ingin merusak sepak bola ini."

"PSSI tidak pernah melarang, apalagi mempertanyakan jiwa nasionalisme mereka. Tidak pernah," tegas Ratu Tisha di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (19/12/2017).

Ratu Tisha menambahkan, seharusnya ada komunikasi yang dilakukan oleh Evan Dimas dan Ilham Udin dengan PSSI sebelum bergabung dengan Selangor FA.

Menurut Ratu Tisha, yang namanya esensi dari transfer pemain, PSSI memiliki peranan penting.

"Karena areanya adalah proteksi terhadap pemain itu sendiri."

"Bagaimanapun itu adalah pemain kita yang keluar."

"Terlepas dari pemain itu sudah diprediksi menjadi pemain timnas atau bukan," ucap Ratu Tisha.

Ratu Tisha menilai Asian Games 2018 menjadi momen yang sangat krusial bagi Timnas U-23 Indonesia karena bertindak sebagai tuan rumah.

Terlebih pada Asian Games 2018 PSSI menargetkan Timnas U-23 Indonesia bisa finis di empat besar.

PSSI juga sudah menyiapkan berbagai macam program akselerasi sebagai persiapan Timnas U-23 Indonesia untuk Asian Games 2018.

Pemusatan latihan atau training center (TC) Timnas U-23 Indonesia akan dilakukan setiap bulan.

"Yang pertama adalah adanya kombinasi antara kompetisi dengan TC yang akan dievaluasi per bulan."

"Jadi setiap bulannya teman-teman timnas akan berkompetisi dengan klub masing-masing, di akhir bulan akan ada TC, terus seperti itu selama satu bulan."

(Baca Juga: Kenapa Reno Salampessy Tak Mau Mengikuti Jejak Ricardo Salampessy?)

"Itu adalah program yang telah disusun tim kepelatihan di PSSI untuk mengejar ketertinggalan kami. Jadi kami intens membuat jadwal latihan."

Ratu Tisha sadar, segala macam pekerjaan yang telah dilakukan tak akan pernah bisa menjawab harapan atau tuntutan masyarakat agar timnas berprestasi.

PSSI memang bertekad mencapai 4 besar di Asian Games, tapi tak ada jaminan untuk itu.

Ratu Tisha juga berharap agar ada kesadaran dari setiap pemain Indonesia untuk ikut berkoordinasi dengan program pelatihan yang telah dibuat.

Menurut Ratu Tisha, kepentingan PSSI merupakan kepentingan Indonesia juga.

"Karena kepentingan negara juga kepentingan masyarakat Indonesia, karena ini menjawab tantangan publik," kata Ratu Tisha.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X