Timnas Islandia akan menggunakan 4 pemain baru dalam laga kontra timnas Indonesia Januari mendatang.
Tiga dari empat pemain ini berusia dibawah 22 tahun, yaitu Felix Orn Fridriksson (18 tahun), Mikael Anderson (19 tahun), dan Samuel Kári Fridjonsson (21 tahun).
Sementara, satu pemain lagi adalah Hilmar Arni Halldorsson yang saat ini berusia 25 tahun.
Banyaknya nama baru ini disebabkan karena laga persahabatan kontra Indonesia ini tidak termasuk dalam kalender FIFA.
Dilansir BolaSport.com dari media Islandia, Vikurfrettir, pelatih timnas Islandia harus mengubah banyak skuatnya karena hal ini.
Terlebih lagi pertandingan ini berada diluar jadwal pertandingan Internasional dari FIFA, yang artinya para pemain tengah sibuk dengan jadwal klubnya masing-masing.
Klub juga tidak memiliki kewajiban untuk melepas pemain dalam laga timnas jika pertandingan tersebut tidak termasuk dalam agenda FIFA.
Selain nama-nama baru, Islandia juga akan diperkuat pemain veteran yang pernah membela Chelsea dan Barcelona, Eidur Gudjohnsen (39 tahun).
Sementara bintang Islandia, Gylfi Sigurdsson, dipastikan tidak bisa bergabung lantaran masih dalam jadwal padat bersama Everton di Premier League.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | vf.is, Instagram/pssi__fai |
Komentar