Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pengakuan Jujur Eks Bintang Vietnam Usai Dikalahkan Timnas Indonesia

By Ragil Darmawan - Selasa, 26 Desember 2017 | 17:59 WIB
Le Cong Vinh selebrasi saat Timnas Vietnam menghadapi Timnas Indonesia.
FOURFOURTWO.COM
Le Cong Vinh selebrasi saat Timnas Vietnam menghadapi Timnas Indonesia.

Mantan bomber Timnas Vietnam, Le Cong Vinh, mengungkapkan hal yang mengejutkan terkait keputusannya untuk pensiun dari dunia sepak bola.

Hal itu ia sampaikan melalui wawancara eksklusif, sebagaimana dikutip BolaSport.com dari FourFourTwo, Selasa (26/12/2017).

Pria berusia 32 tahun itu memutuskan gantung sepatu pada tahun 2016.

Dari 83 penampilannya bersama Timnas Vietnam sejak 2004, Le Cong Vinh mencatatkan 51 gol.

Angka 83 dan 51 itu adalah rekor tertinggi dalam sejarah sepak bola Vietnam.

(Baca Juga: Salah Satu Penyerang Timnas Indonesia Masuk ke Jajaran Penyerang Top Dunia, Siapa Ya?)

Menurut Le Cong Vinh, dirinya sudah lama memikirkan rencana untuk gantung sepatu.

"Itu adalah keputusan yang sudah saya pikirkan selama sekitar dua tahun karena saya sudah bermain sepak bola dalam waktu yang lama, sejak saya berusia 12 tahun," ungkap Le Cong Vinh.

"Meski saya sudah punya pikiran-pikiran itu, sebetulnya sangat sulit untuk mengatakan saya sudah selesai (dengan sepak bola)."

Le Cong Vinh mengaku sangat terpukul saat timnya dikalahkan oleh Timnas Indonesia di semifinal Piala AFF 2016.

Hal itu yang membuat Le Cong Vinh berpikir bahwa dirinya tidak bisa bermain sepak bola lagi.

"Saya berpikir bahwa jika kami (Timnas Vietnam) lolos ke semifinal Piala AFF, maka saya akan bermain satu tahun lagi," ucap Le Cong Vinh.

"Tetapi setelah kalah dari Indonesia di semifinal itu, saya sangat sedih dan berpikir bahwa saya tidak bisa bermain lagi."

Legenda yang terakhir kali membela klub Becamex Binh Duong (2015-2016) di Vietnam itu menambahkan, "Pada 2014 kami kalah di semifinal, di 2016 kami kalah lagi di semifinal, dan saya pikir bisa bermain satu tahun lagi, tapi untuk apa?" 

Seperti diketahui, pada semifinal Piala AFF 2016, Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor tipis 2-1 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.

Timnas Indonesia unggul lebih dulu lewat gol cepat Hansamu Yama Pranata di menit ketujuh.

Vietnam sempat menyamakan kedudukan di menit ke-17 lewat gol yang dicetak Nguyen van Quyet dari titik putih penalti.

Di babak kedua, tepatnya menit ke-50, Indonesia kembali unggul setelah mendapat hadiah penalti.

Boaz Solossa yang bertugas sebagai algojo tendangan penalti sukses menjalankan tugasnya sekaligus mempertahankan kedudukan hingga akhir laga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufik Batubara
Sumber : FourFourTwo.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136