Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Untuk TC Timnas U-23 Edisi Februari 2018, Ini Asa bagi Evan Dimas dan Ilham Udin

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 21 Januari 2018 | 16:45 WIB
Timnas U-23 Indonesia menggelar game internal di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2018)
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Timnas U-23 Indonesia menggelar game internal di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2018)

Manajer timnas U-23 Indonesia, Endri Erawan sangat berharap agar Evan Dimas dan Ilham Udin Armaiyn bisa datang saat pemusatan latihan skuat muda Garuda pada Februari 2018.

Training centre (TC) lanjutan timnas U-23 Indonesia akan kembali terlaksana di Lapangan ABC, Komplek Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat pada bulan depan.

Asa untuk Evan Dimas dan Ilham Udin Armaiyn itu dikarenakan agar kedua pemain tersebut bisa cepat beradaptasi dengan pilar lain yang sedang fokus ke Asian Games 2018.

Sebelumnya, kedua pemain itu datang saat timnas U-23 Indonesia menggelar pemusatan latihan di Jakarta pada 15-21 Januari 2018.

(Baca juga: Bek asal Nigeria Milik Madura United Telah Tiba di Indonesia)

Namun, Evan Dimas dan Ilham Udin hanya dua hari saja berlatih bersama dengan tim asuhan Luis Milla dikarenakan harus kembali ke klubnya, Selangor FA.

Selangor FA memanggil kedua pemainnya itu dikarenakan Liga Super Malaysia 2018 akan segera bergulir pada awal Februari mendatang.

Endri juga percaya bahwa kedua pemain itu tetap berlatih bersama dengan Selangor FA untuk menjaga kebugarannya.


Pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla saat menggelar game internal anak asuhnya di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2018)(FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Evan Dimas dan Ilham Udin juga terus mengasah kemampuan mereka,” kata Endri Erawan.

”Saya pikir ini juga tidak masalah karena Evan Dimas dan Ilham Udin juga sudah lama bergabung dengan timnas dan sudah tahu karakter Luis Milla,” tuturnya kepada BolaSport.com, Minggu (21/1/2018).

CEO Mitra Kukar ini memiliki asa agar kehadiran kedua pemain itu tak terhambat dan timnas U-23 komplet saat menjalani TC pada Februari 2018.

(Baca juga: Ada Eks Pemain Borneo FC, Mantan Pelatih PSM Makassar Ini Optimistis pada Liga Malaysia 2018)

"Mudah-mudahan pada pemusatan latihan pada Februari nanti, mereka bisa bergabung dengan kami agar bisa lebih solid lagi dengan timnas," ucapnya.

Pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia sudah selesai dengan diakhiri menggelar game internal di Lapangan ABC, Senayan, Minggu (21/1/2018) pagi WIB.

Ada wajah-wajah baru dari 25 pemain yang dipanggil Milla dalam pemusatan latihan edisi Januari 2018.


Duo pemain Timnas U-23 Indonesia, Rezaldi Hehanusa (belakang) dan Osvaldo Haay saat jadi bagian game internal di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2018)(FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Para pemain baru yang datang itu adalah Irfan Jaya, Zulfiandi, dan empat pemain timnas U-19 Indonesia.

Mereka adalah Feby Eka Putra, Muhammad Iqbal, Egy Maulana Vikri, dan Rachmat Irianto.

Endri menilai dari satu pekan berlatih bersama, keenam pemain baru itu cukup cepat beradaptasi dengan rekan-rekannya.

”Ada beberapa pemain baru yang didatangkan pada pemusatan latihan saat ini. Saya pikir anak-anak baru itu cepat beradaptasi terkait program-program dari Luis Milla," kata Endri.

(Baca juga: Daftar Apparel Klub Liga 1 Musim 2018, Mulai Produk Lokal, Tanpa Merek, Sampai dari Amerika)

"Secara keseluruhan saya pikir perkembangannya sangat bagus. Artinya, kekompakan dan kesolidan pemain semakin terlihat,” ucapnya menambahkan.

Setelah mengakhiri pemusatan latihan, semua pemain dikembalikan ke klub masing-masing untuk berlaga di Piala Presiden 2018.

Setelah itu, Milla kembali memanggil pemain untuk menggelar pemusatan latihan selepas Piala Presiden 2018 atau pertengahan Februari mendatang.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil China Masters 2024 - Menangi Derbi Skandinavia atas Viktor Axelsen, Antonsen Tantang Jonatan pada Final

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X