Timnas U-23 Indonesia bermain imbang 0-0 dengan Timnas U-23 Korea Utara pada babak pertama laga PSSI Anniversary Cup 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Senin (30/4/2018).
Dikutip BolaSport.com dari Labbola, Timnas U-23 Korea Utara sebenarnya tampil lebih mendominasi di laga PSSI Anniversary Cup 2018 itu.
Mereka memimpin penguasaan bola dengan 55 persen.
Dari jumlah operan, Korea Utara juga lebih baik dengan 261 (218 tepat sasaran) berbanding 210 (157 tepat sasaran) dari Timnas U-23 Indonesia.
Namun, di tengah tekanan dari Korea Utara, Indonesia tetap mampu memberikan perlawanan.
Garuda Muda memimpin dari segi tembakan tepat sasaran dengan dua berbanding satu milik Korea Utara.
(Baca Juga: Lionel Messi: Kami Tak Tahu Rasanya Kalah!)
Selain itu, hanya ada dua anak asuh Luis Milla yang sanggup menggocek pemain lawan.
Mereka adalah Febri Hariyadi dan Septian David Maulana yang sama-sama satu kali mengecoh pilar Korea Utara.
Menariknya, Febri dan Septian juga yang sama-sama berhasil menghunjamkan sepakan on target ke gawang Korea Utara.
Di samping itu, Febri Hariyadi dan Septian David Maulana mesti membenahi kemampuan crossing.
(Baca Juga: VIDEO - Seisi Old Trafford Bertepuk Tangan untuk Arsene Wenger)
Dari enam percobaan, cuma satu umpan silang Febri yang mengarah ke rekan setimnya.
Adapun akurasi crossing Septian mencapai 50 persen, di mana satu sukses dari dua upaya.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | labbola.com |
Komentar