Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kiper Timnas U-23 Thailand Ungkap Tujuan Terselubung Gelar Uji Coba Kontra Indonesia

By Adif Setiyoko - Sabtu, 2 Juni 2018 | 14:56 WIB
Penyerang timnas U-22 Malaysia, Nadarajah Thanabalan (kanan) berduel dengan kiper timnas U-22 Thailand, Nont Muangngam, dalam laga final SEA Games 2017, Selasa (29/8/2017).
MOHD RASFAN/AFP
Penyerang timnas U-22 Malaysia, Nadarajah Thanabalan (kanan) berduel dengan kiper timnas U-22 Thailand, Nont Muangngam, dalam laga final SEA Games 2017, Selasa (29/8/2017).

Timnas U-23 Indonesia akan kembali menjajal kekuatan timnas U-23 Thailand di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (3/6/2018).

Pada laga sebelumnya, Timnas U-23 Indonesia harus mengakui keunggulan lawan usai ditekuk dengan skor 1-2 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Kamis (31/5/2018)

Skuat Garuda Muda sebetulnya berhasil unggul terlebih dahulu lewat gol dari Septian David Maulana pada menit ke-48 setelah menerima umpan Beto, sapaan akrab Alberto Goncalves.

Sayangnya, keunggulan Garuda Muda tidak bertahan lama setelah timnas U-23 Thailand berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-53 lewat Sansern Limwatthana.

(Baca juga: Duo Jebolan Timnas U-19 Asuhan Indra Sjafri Masih Jadi yang Terbaik di Timnas U-23)

Bahkan, Tim Negeri Gajah Putih berhasil mencetak gol keduanya ketika laga memasuki menit ke-90 lewat Tanasith Siripala.

Pemain bernomor punggung 11 itu berhasil menerima umpan terobosan dari rekannya sebelum menceploskan bola ke gawang anak asuh Luis Milla itu.

Menjelang pertemuan berikutnya antara kedua tim, kiper timnas U-23 Thailand, Nont Muangngam, menyebut bahwa timnya memiliki kepercayaan diri lebih seusai memetik kemenangan pada laga pertama.

Muangngam menuturkan, skuat Gajah Putih lebih memiliki kepercayaan diri untuk menghadapi laga kedua.

"Setelah menjalani pertandingan pertama dan berhasil memetik kemenangan, kini seluruh pemain tengah memiliki kepercayaan diri yang tinggi dan siap untuk menghadapi laga kedua," ujar Nont Muangngam dikutip BolaSport.com dari laman resmi FAT.

(Baca juga: Mari Bedah Statistik Ricky Fajrin di Timnas U-23, Apakah Lebih Baik dari Rezaldi Hehanussa?)

Dalam lawatannya ke Indonesia, menurut Muangngam, timnas U-23 Thailand tengah berusaha untuk mengenali atmosfer kompetisi di Indonesia jelang bergulirnya Asian Games 2018 yang akan berlangsung mulai Agustus mendatang.

Bahkan, kiper berusia 21 tahun itu menyebut bahwa timnas U-23 Thailand juga sedang menguji mental bermain mereka dengan menghadapi tekanan yang datang dari para pendukung timnas Indonesia.


Penyerang timnas U-22 Malaysia, Nadarajah Thanabalan (kanan) berduel dengan kiper timnas U-22 Thailand, Nont Muangngam, dalam laga final SEA Games 2017, Selasa (29/8/2017).(MOHD RASFAN/AFP)

"Semua pemain ingin memberikan yang terbaik di lapangan. Kami datang ke sini untuk mencari tahu. Karena Indonesia adalah tuan rumah Asian Games, turnamen yang tengah kami persiapkan," katanya.

"Kami juga ingin mencari pengalaman sebelum Asian Games. Kami ingin mempersiapkan diri menghadapi tekanan dari pendukung di sini," tuturnya menambahkan.

Selain itu, pemain yang membela klub Police Tero ini memprediksi bahwa tekanan yang datang dari pendukung timnas Indonesia akan lebih besar di laga kedua nanti.

(Baca juga: Satu Wajah Baru di Timnas U-19 Indonesia Bikin Indra Sjafri Terkesima)

Namun demikian, ia tak akan gentar lantaran tujuan pelatih Worrawoot Srimaka membawa 23 pemain ke Indonesia memang salah satunya untuk menguji mental para pemain.

"Saya pikir, tekanan pada laga kedua nanti akan lebih besar. Tetapi kami datang ke sini untuk menguji mental kami dalam menghadapi tekanan dari pendukung lawan," ucapnya.

"Mereka juga ingin menang. Tapi kami juga mengincar kemenangan, dan saya pikir kami bisa melakukannya," lanjutnya menjelaskan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : fathailand.org
REKOMENDASI HARI INI

ONE Championship – Dewa Monyet Naik Kelas, Tantang Ahli Kuncian di ONE Fight Night 26

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X