Pelatih timnas U-23 Korea Selatan (Korsel), Kim Hak-bum belum bisa memastikan peluang bintang Tottenham Hotspur, Son Heung-min akan ikut timnya di Asian Games 2018.
Nama Son Heung-min digadang-gadang bakal ambil bagian dalam timnas U-23 Korsel pada Asian Games 2018 demi menghindari wajib militer.
Mantan pemain Bayer Leverkusen itu bisa terbebas dari wajib militer andai berhasil membawa timnas U-23 Korsel meraih medali emas.
(Baca Juga: Agen Cristiano Ronaldo Siap Bantu Putra Legenda Klub asal Surabaya Berkarier di Eropa)
"Soal Son Heung-min, kami tidak menentukan sekarang. Kami akan menentukan setelah pertandingan melawan timnas U-23 Indonesia," kata Kim Hak-bum dalam jumpa pers di Hotel Alana, Bogor, Jumat (22/6/2018).
(Baca Juga: Bocah Berbakat Malaysia yang Diundang dan Main untuk Tim Muda PSG Sukses Bobol Gawang Klub Italia)
Pasukan muda Taeguk Warriors akan menghadapi skuat Garuda Muda di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (23/6/2018).
(Baca juga: Korsel U-23 Manfaatkan Uji Coba Sebagai Adaptasi Asian Games di Indonesia)
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar