Timnas U-23 Indonesia ditinggal pelatih kiper, Eduardo Perez. Rencananya, posisi Perez akan digantikan dengan pelatih jebolan akademi Real Madrid, Julio Banuelos.
Performa timnas U-23 Indonesia yang tak harus kemasukan lima gol dalam tujuh uji coba terakhir menjadi masalah bagi staff kepelatihan.
Alhasil, tim pelatih pun sepakat untuk tidak lagi memakai jasa pelatih kiper, Eduardo Perez dalam beberapa hari ke depan.
Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria kepada awak media termasuk Bolasport.com.
"Tim pelatih yang memintanya seperti itu, kami hanya menuruti permintaan mereka saja untuk yang terbaik," kata Tisha.
(Baca juga: Luis Milla Tunjukkan Kekesalan pada Pemain Ini di Laga Kontra Korsel)
Loyalitas Suporter Persebaya Tersorot Oleh Media Asing https://t.co/mOVfRzkeZu
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 17, 2018
Tisha pun sempat menyinggung siapa nama calon pengganti pelatih kiper timnas U-23 Indonesia yang bernama Julio Banuelos.
"Iya benar Julio yang menggantikannya," ujar Tisha secara singkat.
Julio Banuelos sendiri merupakan jebolan akademi Real Madrid di masa mudanya.
Sementara itu, selama kariernya sebagai pemain sepak bola, pria dengan posisi bermain sebagai bek ini banyak berkutat di kasta ketiga Liga Spanyol.
(Baca juga: Posisi Osvaldo Haay Mulai Tergeser, Netizen Meminta Pencoretan)
Ya, tercatat lima tim pernah dibela oleh Julio di Segunda Division B Spanyol yaitu CD Mirandés, Real Zaragoza B, CD Maspalomas, CF Badalona, dan CF Balaguer.
Karier terbaiknya adalah di Mirandes dengan koleksi enam gol dari 57 pertandingan.
Karier kepelatihannya dimulai pada 2001 dengan melatih tim usia muda Lleida untuk kemudian berlanjut ke Alaves.
Bahkan, ketika di Alaves, karier Julio mampu meningkat hingga ke tim senior Alaves yang kala itu berlaga di kasta kedua Liga Spanyol.
(Baca juga: Lagi, Bek Timnas U-23 Indonesia Tampil Nyaris Sempurna Meski Jalani Transformasi Posisi)
Sementara itu, sebelum diminta menjadi bagian dari timnas U-23 Indonesia, ia sempat menjadi asisten pelatih di tim Inggris, Leeds United.
Namun sayang, duetnya bersama Thomas Cristiansen di kursi pelatih tak mampu mengangkat performa Leeds United yang harus terpuruk di peringkat ke-13 English Football League (EFL) Championship.
Alhasil, ia dan Christiansen pun harus hengkang dari Leeds United di akhir musim 2018 tepatnya pada 4 Februari 2018.
(Baca juga: Jika Resmi Gaet Eks Bomber Persija, PSIS Semarang Bakal Samai Persipura)
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar