Tidak ikut dalam seleksi timnas U-19 Indonesia, Jack Brown yang bermukim di Inggris terlihat berkunjung ke Indonesia bersama saudaranya.
Seperti diketahui, Jack Brown merupakan pesepak bola keturunan Indonesia yang tengah meniti karier di Inggris.
Jack dan kakaknya, George Brown, sempat mengikuti seleksi timnas U-19 Indonesia pada 2017.
Namun, Jack yang merupakan pemain terbaik akademi Manchester United pada 2012 itu tak mampu memikat hati pelatih timnas U-19, Indra Sjafri.
Jack sempat memenangi The World Final Skill Test 2012 Manchester United Soccer School.
(Baca Juga: Egy Maulana Jalani Debut, Ini Pesan Khusus Untuk Lechia Gdansk)
Pada tahun ini, keduanya kembali tidak masuk dalam skuat Garuda Nusantara yang tengah menjalani persiapan di Yogyakarta.
Loyalitas Suporter Persebaya Tersorot Oleh Media Asing https://t.co/mOVfRzkeZu
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 17, 2018
Saat ini, timnas U-19 tengah dalam masa persiapan untuk berlaga pada Piala AFF U-19 di Jawa Timur per awal Juli 2018.
Meski tidak dipanggil oleh Indra Sjafri, rupanya tak menutup hasrat mereka untuk kembali ke Indonesia.
Dalam waktu dekat, Jack dan keluarga yang tinggal di Inggris tampak berbondong-bondong mengunjungi Indonesia.
(Baca Juga: Ditanya Soal Kehebatan Marko Simic, Bek Tangguh Persib Punya Komentar)
Hal ini terlihat dalam unggahan ibu Brown bersaudara, Indah Brown.
(Baca Juga: Sempat Jadi Juru Kunci, 3 Tim Ini Bawa Sial di Piala Dunia 2018)
Dalam unggahannya, Indah menampakkan foto kedua anaknya yang tengah berada di kawasan Grand Indonesia, Jakarta.
"G (George Brown) dan J (Jack Brown) mengunjungi tanah tua," tulis Indah Brown seperti dikutip Bolasprot.com dari akun instagram.
Dalam unggahan lain, Indah juga memperlihatkan foto bersama keluarga mereka.
(Baca Juga: Jelang Pertemuan Persija dan Persib Bandung, Kedua Tim Saat Ini Berdekatan)
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | instagram.com/indahbrown9 |
Komentar