Pelatih Timor Leste, Kim Shin-hwan bersyukur timnya bisa menahan imbang 2-2 Myanmar pada laga Grup B Piala AFF U-19 2018 di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Senin (2/7/2018).
Menurut Kim, perjalanan darat selama16 jam untuk tiba di Surabaya membuat pemainnya kelelahan dan berakibat tidak mampu bermain bagus.
(Baca Juga: Tak Kalah dari Suporter, Para Pemain Timnas Jepang Juga Bersih-bersih Ruang Ganti Usai Tersingkir di Piala Dunia 2018)
"Pertandingan tadi kita sangat kelelahan, efek dari perjalanan darat selama 16 jam harus kita tempuh," kata Kim.
Selain itu, pelatih yang sudah 17 tahun menetap di Timor Leste ini juga menilai pemain-pemainnya masih kurang memiliki visi dan misi dalam pertandingan.
(Baca Juga: Piala Indonesia 2018 - Hadapi Persib, Eks Pilar Kelantan FA Jadi Senjata PKSC Cimahi)
Akibatnya, pemain tidak bisa mempertahankan keunggulan sehingga lawan bisa mencetak gol penyeimbang lima menit sebelum pertandingan berakhir.
"Selain kelelahan, pemain kita juga masih kurang visi dan misi dalam bermain. Akibatnya, keunggulan tidak bisa dipertahankan, tapi kita tetap bersyukur hasil tadi," ujar pelatih asal Korea Selatan ini.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar