Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Indonesia Vs Singapura - Rafli Mursalim Bawa Pasukan Indra Sjafri Unggul di Babak Pertama

By Muhammad Robbani - Selasa, 3 Juli 2018 | 19:49 WIB
Muhammad Rafli Mursalim melakukan selebrasi di laga timnas U-19 Indonesia kontra Singapura, Selasa (3/7/2018).
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Muhammad Rafli Mursalim melakukan selebrasi di laga timnas U-19 Indonesia kontra Singapura, Selasa (3/7/2018).

Timnas U-19 Indonesia untuk sementara ungguli timnas U-19 Singapura 1-0 di babak pertama.

Ini adalah pertandingan kedua pasukan Indra Sjafri pada fase penyisihan Grup A. Laga ini digelar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Selasa (3/7/2018), pukul 19.00 WIB.

Garuda Nusantara langsung tampil tancap sejak dimulainya pertandingan dengan menekan pertahanan Singapura.

Berkali-kali Saddil Ramdani atau Witan Sulaeman, melakukan tusukan berbahaya ke kotak penalti Singapura.

Tekanan terus-menerus akhirnya membuahkan hasil ketika umpan silang Asnawi Mangkualam dari sisi kanan berhasil ditanduk Rafli Mursalim.

Pemain yang sempat bergabung ke PS Tira kemudian batal itu sanggup memenangi duel dengan dua pemain Singapura dalam perebutan udara pada menit ke-20.  

Sigapura bukannya tanpa peluang, Timothy David mendapat peluang emas melalui proses serangan balik di pengujung babak pertama.

Sayang tendangan pemain bernomor punggung 20 itu masih menyamping di sisi kiri gawang yang dijaga Muhammad Riyandi.

Sampai wasit mengakhiri babak pertama, skor 1-0 untuk keunggulan Indonesia tetap bertahan.

Susunan pemain

Timnas U-19 Indonesia: 1-Muhamad Riyandi; 20-Asnawi Mangkualam Bahar, 5-Nurhidayat Haji Haris, 28-Muhammad Firli, 29-David Kevin Wato Rumakiek; 6-Muhammad Rafi Syarahil, 8-Witan Sulaeman, 16-Resky Fandi Witriawan, 4-Samuel Christianson; 9-Muhammad Rafli Mursalim, 15-Saddil Ramdani

Cadangan: 30-Muchamad Aqil Savik, 2-Kadek Raditya Maheswara, 3-Julyano Pratama Nono, 7-Muhamad Lutfi Kamal, 11-Firza Andika, 12-Muhammad Rifad Marasabessy, 14-Feby Eka Putra, 17-Syahrian Abimanyu, 19-Hanis Saghara Putra, 24-Todd Rivaldo Ferre, 27-Aji Kusuma

Pelatih: Indra Sjafri

Timnas U-19 Singapura: 1-Nurshafiq Zaini; 2-Muhammad Nazhiim Harman, 3-Akmal Azman, 4-Danish Irfan, 6-Mohammad Asraf; 7-Muhammad Nur Adam, 8-Muhammad Hamizan, 10-Joel Chew Joon, 14-Rezza Rezky Ramadhani; 22-Timothy David, 20-Muhammad Syahadat.

Cadangan: 12-Muhammad Syahrul Nizzam, 18-Yeo Wen Bin, 9-Muhammad Danial Syafiq, 11-Syed Muhammad Akmal, 13-Muhammad Syafiz Asaraf Ali, 15-Idraki Mohd Adnan, 16-Muhammad Nabil Iman, 17-Goh Ji Xiong Daniel, 19-Zakri Ee Kai Ren, 21-Qayyum Raishyan Rahmat, 23-Muhammad Shahib Masnawi

Pelatih: Rob Johannes Maria Servais


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
18
45
2
Nottm Forest
19
37
3
Arsenal
18
36
4
Chelsea
19
35
5
Newcastle
19
32
6
Man City
19
31
7
Bournemouth
19
30
8
Fulham
19
29
9
Aston Villa
19
29
10
Brighton
19
27
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
18
41
2
Napoli
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Fiorentina
17
32
6
Juventus
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
18
24
10
Roma
18
20
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X