Timnas U-19 Filipina harus mengakui ketangguhan Indonesia dengan skor 1-4 pada ajang AFF U-19 Grup A di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Kamis (5/7/2018).
Hingga akhir babak pertama, Filipina masih unggul 1-0 lewat gol yang dicetak Chester Gio Angeles pada menit ke-32.
Namun, di sepuluh menit akhir babak kedua, Nur Hidayat dan kolega berhasil membalikkan keadaan menjadi 4-1.
Empat gol Indonesia di ciptakan oleh Saddil Ramdani (82') dan (85'), Firza Andika (83'), serta kemudian Todd Rivaldo Terre (91').
(Baca Juga: Luis Milla Sebut Riko Simanjuntak dan Stefano Lilipaly Bukan Pilihan Utama untuk Asian Games)
(Baca Juga: Sudah Dapat Dua, Liverpool Masih Ingin Datangkan Pemain Bintang Lagi)
Pelatih Filipina, Hirata Reiji, mengaku jika kualitas pemain Indonesia satu tingkat di atas pemain-pemainnya. Mereka terus menekan dan mendominasi sepanjang pertandingan.
"Pemain-pemain Indonesia memiliki talenta yang luar biasa. Mereka satu tingkat di atas pemain kita. Selamat buat Indonesia," ujar Hirata usai laga kepada wartawan, termasuk BolaSport.com.
Hirata melanjutkan, sebenarnya pada pertandingan tadi timnya sudah mengetahui cara bermain Indonesia dan punya banyak pilihan strategi untuk diterapkan.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar