Seusai mengalahkan timnas U-19 Vietnam di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (7/7/2018), timnas U-19 Indonesia telah memastikan melaju ke semifinal Piala AFF U-19 2018.
Satu-satunya gol yang tercipta pada laga itu dicetak penyerang Rafli Mursalim saat laga memasuki menit ke-81.
Poin timnas U-19 Indonesia sudah tak mungkin lagi dilampaui oleh kontestan yang nantinya menempati posisi ketiga, meski anak asuh Indra Sjafri itu kalah pada laga terakhirnya.
(Baca juga: Persyaratan Personal Oke, Pemain Manchester United Ini Segera Kembali ke Klub Lama)
Laga pamungkas skuat Garuda Nusantara pada fase grup, Nurhidayat Haji Haris dkk bakal bersua dengan runner-up sementara, timnas U-19 Thailand.
Kendati pun sudah dalam posisi yang aman, Indra Sjafri dengan tegas bakal memainkan laga ini dengan sungguh-sungguh.
(Baca juga: Kegalauan dalam Situasi Transfer Marko Simic: Di Turki, Sang Bomber Diiming-imingi Cinta yang Lain)
Ia pun tetap menargetkan kemenangan kepada pasukannya.
(Baca juga: Menang dan Cetak lima Gol, Kans Promosi Klub Thailand yang Mengontrak Ryuji Utomo Membesar)
“Kami tidak ada cerita harus mengalah dan juga tidak ada pilihan harus bermain dengan pemain lapis kedua untuk pertandingan nanti," kata Indra Sjafri, lansir BolaSport.com dari Surya Malang.
"Namun, rotasi tetap saya lakukan, kalau rotasi, mah, pasti ada,” ucap eks pelatih Bali United ini.
Selain itu, pria yang berasal dari Sumatera Barat tersebut tak bakal memilih-milih lawan pada semifinal nanti.
(Baca juga: Ilham Udin dan Evan Dimas: 2 Perantau yang Sukses di Malaysia Berkat Liga 1)
Indra pun mengharapkan skuat Garuda Nusantara dapat mengalahkan Thailand dan menyapu bersih laga pada fase penyisihan ini.
"Semua pertandingan, saya berusaha semaksimal mungkin meraih kemenangan,” kata Indra.
“Karena, ya itu, target kami adalah bisa menyapu bersih saat penyisihan,” tutur pelatih 53 tahun tersebut, mengakhiri.
(Baca juga: Kabar Terkini Kurnia Meiga, Belum Ada yang Mampu Mendiagnosis Penyakit Bang Entong)
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | suryamalang.tribunnews.com |
Komentar