Pertandingan antara Piala AFF U-19 2018 antara Indonesia melawan Malaysia pada hari Kamis (12/7/2018) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, diwarnai dengan insiden antara pemain kedua tim.
Insiden terjadi ketika gelandang timnas U-19 Malaysia Nik Akif dan pemain Indonesia Rafi Syaharil berebut bola di pojok lapangan.
Berdasarkan tayangan ulang Nik Akif terlihat melakukan tepukan ke arah kepala Rafi Syaharil. Tak terima ditepuk, Rafi Syaharil pun terlihat membalas aksi kurang terpuji dari pemain Malaysia tersebut.
Nik Akif pun langsung terjatuh karena terkena sikut pemain Rafi.
Hampir Berseragam Barcelona, Xavi dari Afrika Malah Gabung Tim Promosi Liga Inggris https://t.co/0qjsFWjdHb
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 12 Juli 2018
Melihat kondisi ini, akun Instagram asal Malaysia justru menilai Nik Akif kerasukan Neymar karena terlihat berlebihan ketika jatuh.
"Neymar merasuki Nik Akif sebentar," tulis akun Instagram @mslgoals7.
(Baca Juga: Jersey Kiper Timnas U19 Indonesia dan Malaysia Sama Persis, Apakah Melanggar Aturan?)
Pertandingan itu sendiri berakhir dengan kemenangan untuk Malaysia.
Malaysia berhasil mengandaskan skuat Garuda Nusantara lewat drama adu penalti.
Berkat kemenangan ini, Malaysia akan menantang Myanmar pada babak final Piala AFF U-19 2018 pada hari Sabtu (14/7/2018) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.
Barcelona Siap Serobot Calon Pengganti Cristiano Ronaldo dari Real Madrid https://t.co/NnLgpywFRn
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 11 Juli 2018
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | Instagram.com/mslgoals7 |
Komentar