Timnas U-19 Indonesia harus menerima pil pahit usai ditumbang dari Malaysia lawat drama adu pelanti di babak semifinal Piala AFF U-19 2018.
Laga yang digelar di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo pada Kamis (12/7/2018) tersebut diakhiri dengan tangisan para pemain dan suporter Timnas U-19 Indonesia.
Ada tiga pemain yang paling menyesal dari Garuda Nusantara yakni Firza Andika, Witan Sulaeman, dan Hanis Saghara.
Bagaimana tidak, ketiga pemain itu gagal mengeksekusi tendangan penalti, dan membuat tim asuhan Indra Sjafri gagal lolos ke babak final.
(Baca Juga: Ironi Adu Penalti, Tiba-tiba Lampu Padam pada Laga Timnas U-19 Indonesia Vs Malaysia)
Usai gagal di laga semifinal, tiga pemain Timnas U-19 Indonesia itupun langsung banjir komentar netizen.
Dilansir BolaSport.com dari akun instagram pribadi Firza Andika (firzaandika11), Witan Sulaeman (witansulaiman_), dan Hanis Saghara (sagaraputra10), sejumlah netizen pun kemudian menulis komentar dukungan dan semangat pada mereka.
(Baca Juga: Pemain Timnas U-19 Myanmar Ini Miliki Kesempatan Besar Jadi Top Scorer Piala AFF U-19)
Namun sejumlah netizen justru menghujat mereka.
Di situ pun terjadi perdebatan sejumlah netizen yang memberi dukungan dengan para haters.
Dengan kekalahan ini, Egy Maulana Vikri akan menghadapi Timnas U-19 Thailand dalam perebutan peringkat ketiga.
Apakah Transfer Cristiano Ronaldo ke Juventus Bakal Melanggar Aturan FFP? https://t.co/YCAhcmgbQy
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 11 Juli 2018
Laga ini mengulang pertemuan terakhir mereka saat masih berada di fase grup.
Ketika itu Garuda Nusantara harus takluk dengan skor 1-2 dari Thailand.
Jersey Kiper Indonesia dan Malaysia Sama Persis, Apakah Melanggar Aturan? https://t.co/9sqngrK2B3
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 12 Juli 2018
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar