Laga final dan semifinal Piala AFF U-19 2018 akan digelar pada 14 Juli 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.
Pertandingan semifinal Piala AFF U-19 2018 telah selesai pada Kamis (12/7/2018) kemarin.
Dua tim dari Grup B Piala AFF U-19 2018 telah memastikan diri lolos ke babak final.
Mereka adalah timnas U-19 Malaysia dan timnas U-19 Myanmar.
(Baca Juga: Meski Kalah dari Malaysia, Timnas U-19 Indonesia Unggul Telak dalam Hal Ini)
Myanmar terlebih dahulu lolos dengan mengalahkan timnas U-19 Thailand dengan skor tipis 1-0.
Sementara Malaysia harus melewati babak adu penalti untuk mengalahkan tuan rumah, Indonesia.
Alhasil, Thailand dan Indonesia pun akan kembali bertemu di penentuan peringkat ketiga.
(Baca Juga: Untuk Lawan Timnas U-19 Indonesia, Malaysia Dibantu oleh Dua Negara Tetangga)
Secara rekor pertemuan, Thailand lebih diunggulkan karena mampu menang 2-1 di babak penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2018.
Begitu pula dengan Malaysia yang juga diunggulkan atas Myanmar di babak final.
Skuat asuhan Bojan Hodak mampu menang tipis 1-0 kala bersua Myanmar di fase grup.
(Baca Juga: Begini Tanggapan Menpora Malaysia soal Kasus Pelemparan Botol di Laga Semifinal Piala AFF U-19)
Berikut jadwal pertandingan perebutan peringkat ketiga dan final Piala AFF U-19 2018:
Minggu (14/7/2018)
Indonesia Vs Thailand (15.30 WIB)
Malaysia Vs Myanmar (19.00 WIB)
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar