Kemenangan timnas U-16 Indonesia atas Timor Leste pada laga lanjutan babak penyisihan Grup A Piala AFF U-16 2018 sekaligus memastikan satu tiket untuk lolos ke semifinal.
Dalam duel yang dihelat di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (4/8/2018), timnas U-16 Indonesia sukses menekuk Timor Leste dengan skor 3-0.
Kemenangan ini sekaligus mengukuhkan posisi skuat Garuda Asia di puncak klasemen sementara Grup A dengan koleksi 12 poin hasil dari empat laga.
Sementara Timor Leste masih belum beranjak dari peringkat lima klasemen sementara dengan raihan tiga gol dari empat laga.
(Baca Juga: Ribut dengan Pemain Vietnam dan Berujung Kartu Merah, Fakhri Husaini: Mereka yang Memprovokasi)
Dengan raihan 12 poin tersebut, timnas U-16 Indonesia dipastikan takkan tergeser oleh Myanmar maupun Vietnam yang sama-sama mengoleksi 9 poin.
Sekalipun masih menyisakan satu laga, posisi David Maulana dkk takkan tersisih dari dua besar.
(Baca Juga: Puji Setinggi Langit Top Scorer Piala AFF U-16, Fakhri Husaini: Aset Masa Depan Indonesia)
Pasalnya, timnas U-16 Myanmar dan Vietnam akan saling berhadapan pada laga pamungkas, 6 Agustus 2018.
Sementara itu, Thailand telah lebih dulu memastikan satu tiket untuk lolos dari Grup B.
Mereka menjadi tim pertama yang memastikan diri tampil di babak semifinal setelah taklukan Singapura denga skor 3-1, Jumat (3/8/2018).
(Baca Juga: Federasi Sepak Bola Malaysia Tanggapi Kabar Soal Undur Diri Timnas U-16 dari Piala AFF)
Thailand memiliki koleksi 9 poin dari tiga laga. Posisi mereka aman karena para pesaing akan berhadapan pada dua laga sisa, yaitu Laos vs Malaysia pada 7 Agustus 2018.
Indonesia menyisakan satu laga lagi melawan Kamboja pada 6 Agustus 2018. Adapun Thailand masih menghadapi Laos pada 5 Agustus 2018.
Adapun empat tim yang sudah dipastikan tersisih dan tak mungkin lolos ke semifinal Piala AFF U-16 2018 adalah Kamboja, Timor Leste, Filipina (Grup A) dan Brunei (Grup B).
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar