"Pengamanan seperti ini sudah biasa sebetulnya karena kalau sebelum main saja lapangan atau stadion harus steril, misalnya antisipasi bom segala macam," ujar Salomo kepada wartawan, termasuk BolaSport.com, di Lapangan ABC, Senayan, Sabtu (11/8/2018).
"Nah, untuk latihan ini juga antisipasi kalau ada penonton, termasuk kemungkinan ancaman bom. Makanya kami juga mengawal saat ada liputan latihan seperti ini," ucap Salomo.
Valentino Rossi Was-was Balapan Berlangsung dalam Kondisi Basah https://t.co/4o6AfSdLYS
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 11 Agustus 2018
(Baca Juga: Persiapan Akhir Asian Games 2018, Timnas U-23 Malaysia Terlibat Kerusuhan Saat Laga Kontra Uni Emirat Arab)
Salomo menambahkan, nantinya setiap latihan timnas U-23 Indonesia akan dikawal minimal 15 personel.
Bisa saja jumlah personel itu ditambah setelah hasil pertandingan-pertandingan timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018.
"Jadi di setiap latihan harus ada keamanan dari polisi dan iu sudah menjadi standar selama Asian Games 2018," kata Salomo.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar