Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tugas Berat Son Heung-min Bersama Timnas U-23 Korea Selatan saat Tampil di Asian Games 2018

By Adif Setiyoko - Selasa, 14 Agustus 2018 | 16:12 WIB
Pemain Korea Selatan, Son Heung-Min (kedua dari kanan), merayakan golnya ke gawang Honduras dalam laga persahabatan di Daegu, Korea Selatan pada 28 Mei 2018.
JUNG YEON-JE/AFP
Pemain Korea Selatan, Son Heung-Min (kedua dari kanan), merayakan golnya ke gawang Honduras dalam laga persahabatan di Daegu, Korea Selatan pada 28 Mei 2018.

Bintang milik Tottenhan Hotspur, Son Heung-min, mengaku tengah mengemban tugas berat saat tampil bersama timnas U-23 Korea Selatan di ajang Asian Games 2018.

Berstatus sebagai pemain senior di skuat timnas U-23 Korea Selatan, Son Heung-min mengaku memiliki tanggung jawab besar untuk memberikan kontribusi maksimal pada tim.

"Saat terbang menuju Indonesia, saya selalu memikirkan Asian Games," ujar Heung-min, dikutip BolaSport.com dari laman resmi AFC.

 (Baca Juga: Indra Sjafri Panggil 11 Wajah Baru untuk Timnas U-19 Indonesia untuk Persiapan ke Piala Asia U-19 2018)

"Saya merasa memiliki bertanggung jawab lebih sebagai seorang pemain senior dan saya harus memberikan penampilan sebaik mungkin," tuturnya.

(Baca Juga: Sayap-sayap Timnas U-23 Indonesia, Sektor Kiri Jauh Lebih Dominan)

Tak cuma tanggung jawab, misi merebut medali emas boleh jadi tak lepas dengan niat menghindari wajib militer. 

Heung-min memang belum menunaikan kewajibannya sebagai warga negara Korsel itu dan cuma bisa terbebas bila mampu merebut medali emas cabang sepak bola Asian Games. 

Selain itu, status sebagai juara bertahan akan membuat timnas U-23 Korea Selatan bermain habis-habisan demi mempertahankan medali emas yang diperoleh pada edisi Asian Games sebelumnya.

Heung-min, yang kini telah berusia 26 tahun, menjadi satu dari tiga pemain senior berusia di atas 23 tahun yang masuk dalam skuat Korea Selatan untuk Asian Games 2018.

Dua pemain senior lainnya ialah penjaga gawang milik klub Daegu FC, Jo Hyeon-woo, dan penyerang tim Gamba Osaka, Hwang Ui-jo.

(Baca Juga: Pelatih Timnas U-16 Thailand Harap Suporter Malaysia Tiru Indonesia Saat Jadi Tuan Rumah Piala Asia U-16 2018)

Kendati berstatus sebagai tim unggulan di cabang olah raga pria Asian Games edisi ke-18 ini, Heung-min enggan memandang remeh lawan-lawannya.


Pemain Korea Selatan, Son Heung-Min, merayakan golnya ke gawang Honduras dalam laga persahabatan di Daegu, Korea Selatan pada 28 Mei 2018.(JUNG YEON-JE/AFP)

Sebelumnya, Son Heung-min telah tiba di Bandung pada Senin (13/8/2018) jelang laga perdana Korea Selatan dalam ajang Asian Games 2018.

(Baca Juga: Sejumlah Pemberitaan Media Negeri Jiran Sebut Timnas U-16 Indonesia Musnahkan Mimpi Malaysia)

Ia menjadi pemain terakhir timnas U-23 Korea Selatan yang tiba di Indonesia. Sebelumnya, 19 pemain Korea Selatan yang lain telah tiba pada Sabtu (11/8/2018).

Timnas U-23 Korea Selatan tergabung dalam grup E bersama Kirgistan, Malaysia, dan Bahrain. Semua pertandingan grup E akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.

Pada laga pembuka, Taeguk Warriors bakal menjajal kekuatan Bahrain pada Rabu (15/8/2018) pukul 19.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Andrew Sihombing
Sumber : THE-AFC.COM
REKOMENDASI HARI INI

Arema FC Bangga Kirim 2 Pemain ke Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136