Tim nasional (timnas) U-19 Indonesia sedang mengadakan pemusatan latihan (TC) di Lapangan UNY, Yogyakarta pada 13 Agustus sampai 16 Oktober 2018.
Tiga pemain dari Liga 1 2018 yakni Rachmat Irianto (Persebaya), Asnawi Mangkualam (PSM Makassar), dan Nurhidayat (Bhayangkara FC) sudah ikut bergabung pada sesi latihan Kamis (16/8/2018).
Dalam sesi latihan tersebut sudah ada total 28 pemain yang ikut dari total 33 pemain.
Memang pemusatan latihan tersebut masih kurang lima pemain yang belum hadir, tremasuk dua pemain Persipura Jayapura, Todd Rivaldo dan David Rumakiek.
(Baca Juga: Minim Anggaran, Manajemen PSMS Medan Dapat Sindiran Keras dari Peter Butler)
Adapun Saddil Ramdani dan Rafli Mursalim yang saat ini masih tergabung dalam timnas U-23 Indonesia untuk mengikuti Asian Games 2018.
Kemudian satu nama lagi, Egy Maulana Vikri, yang masih menjalani kompetisi bersama klub asal Polandia, Lechia Gdansk.
Assisten pelatih timnas U-19 Indonesia, Miftahudin Mukson mengatakan kalau latihan ini bertujuan untuk mengevaluasi kelemahan di ajang Piala AFF 2018 lalu.
(Baca Juga: Sepak Bola Asian Games 2018 - Timnas U-23 Jepang Menang Besar Atas Pakistan)
"Ini adalah bagian dari program kami, hasil evaluasi AFF kemarin. Kami adopsi lagi untuk ke level lebih tinggi di Piala Asia U-19," ujarnya dilansir BolaSport.com dari Tribun Jogja.
Sisi pertahanan dinilai Miftahudin masih lemah dan terus dilakukan perbaikan.
"Kami perbaiki lagi pertahanannya, dan ini mulai agak baik," ucap Miftahudin.
Atletico Madrid Rebut Titel Los Galacticos dari Real Madrid https://t.co/XVyjen9NIt
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 16 Agustus 2018
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar