Tim nasional (timnas) U-23 Indonesia sukses menang atas Laos dengan skor 3-0 dalam fase Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Jumat (17/8/2018).
Tiga gol timnas U-23 Indonesia sukses dicetak oleh Alberto Goncalves dua gol dan Ricky Fajrin.
(Baca Juga: Sepak Bola Putra Asian Games 2018 - Timnas U-23 Iran Menang Besar Atas Korea Utara)
Saat kick off babak pertama dimulai, serangan demi serangan dilancarkan oleh timnas U-23 Indonesia dibawah komando pelatih, Luis Milla.
Hasilnya pada menit ke-14, Alberto Goncalves sukses mengkonversi umpan dari Saddil Ramdani menjadi gol.
Unggul satu gol membuat timnas U-23 Indonesia terus mengurung pertahanan Laos.
(Baca Juga: Sepak Bola Asian Games 2018 - Babak Pertama, Timnas U-23 Indonesia Unggul Satu Gol Atas Laos)
Sampai babak pertama selesai, bahkan timnas U-23 Laos belum pernah melakukan satu pun tembakan ke gawang tim berjulukan Garuda Muda.
Seusai jeda, timnas U-23 Indonesia langsung menggempur pertahanan Laos.
Buktinya pertadingan baru berjalan dua menit, Alberto Goncalves sukses mencetak gol kedua.
Beto sukses melakukan tendangan keras yang mengarah ke pojok kanan atas gawang timnas U-23 Laos.
Tertinggal dua gol membuat timnas U-23 Laos memanfaatkan serangan balik untuk menembus pertahanan Garuda Muda.
Namun keberuntungan datang untuk timnas U-23 Indonesia dengan menambah gol pada menit ke-74.
Ricky Fajrin berhasil mencocor bola hasil sundulan yang dilakukan oleh Hansamu Yama.
Unggul tiga gol membuat skuat Garuda Muda ingin terus menambah gol.
Namun sampai wasit meniupkan peluit akhir babak kedua, skor 3-0 untuk kemenangan timnas U-23 Indonesia tidak berubah.
Berikut susunan pemain kedua tim:
Timnas U-23 Laos: 26-Saymanolinh Paseuth; 16-Xayasith Singsavang, 18-Xouxana Sihalath(19-Kydavone Souvanny 81'), 24-Aphixay Thanakhanty, 7-Phouttasay Khochalern, 10-Lathasay Lounlasy, 17-Bounphachan Bounkong, 21-Tiny Bounmalay (C), 22-Phithack Kongmathilath, 23-Phouthone Innalay; 9-Soukchinda Natphasouk
Pelatih: Mike Wong
Timnas U-23 Indonesia: 12-Andritany Ardhiyasa; 25-Ricky Fajrin, 16-Hansamu Yama (C), 2-I Putu Gede, 7-Rezaldi Hehanussa; 4-Zulfiandi, 6-Evan Dimas(19-Hanif Adurrauf 81'), 17-Saddil Ramdani(18-Irfan Jaya63'), 10-Stefano Lilipaly, 13-Febri Haryadi, 9-Alberto Goncalves(20-Ilham Udin 71')
Pelatih: Luis Milla
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar