Timnas Indonesia punya dua agenda uji coba sebelum gelaran Piala AFF 2018 yakni melawan timnas Myanmar dan timnas Hong Kong.
Laga kontra timnas Myanmar akan digelar pada 10 Oktober, sedangkan laga melawan timnas Hong Kong pada 16 Oktober 2018.
Hanya saja, PSSI masih belum menentukan lokasi pertandingan dari dua venue yang disiapkan PSSI.
"Soal venue kami hanya punya 2 pilihan, yakni Stadion Patriot Chandrabhaga dan Wibawa Mukti," kata Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, di Hotel Novotel, Jakarta Utara, Jumat (14/9/2018).
(Baca juga: Soal Polemik Pelatih Timnas Indonesia, Publik Diminta Bersabar)
"Karena posisi tim, kalau 2 pesawat dari Jakarta ke luar lagi belum tersedia. Sementara itu, Stadion Pakansari ada Porda pada tanggal itu. Yang jelas untuk match tanggal 10 Oktober melawan Myanmar lalu 16 Oktober melawan Hong Kong," ujarnya menegaskan.
(Baca juga: Japan Open 2018 - Lin Dan Tak Kuasa Membendung Keperkasaan Kento Momota)
Dijelaskan wanita berusia 33 tahun, PSSI berharap timnas Indonesia sudah menunjuk pelatih tetap yang akan memimpin Pasukan Garuda pada Piala AFF sebelum dua laga uji coba itu.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar