Sejumlah berita soal sepak terjang timnas U-16 Indonesia di Piala Asia U-16 2018 menarik untuk disimak. Mulai dari peluang ditundanya laga Indonesia versus India sampai 9 pemain inti Indonesia absen dari latihan.
5. Berkaca pada Malaysia Vs Jepang, Laga Timnas U-16 Indonesia Vs India Terancam Ditunda
Laga penentuan Grup C yang mempertemukan antara timnas U-16 Indonesia kontra India di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Kamis (27/9/2018) pukul 19.45 WIB bisa mengalami nasib serupa dengan laga Grup A yang batal digelar.
Pasalnya, laga pamungkas Grup A antara timnas U-16 Malaysia kontra Jepang yang semestinya digelar pada Rabu (26/9/2018) harus ditunda esok hari.
Menurut jadwal, timnas U-16 Malaysia seharusnya menghadapi timnas U-16 Jepang di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur pada hari ini, Rabu (26/9/2018) sore.
4. Bagus Kahfi Mendapatkan Peringatan jelang Duel Terakhir
Striker tim nasional (timnas) U-16 Indonesia, Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri mendapatkan peringatan soal pertahanan kuat timnas U-16 India jelang pertandingan Grup C Piala Asia U-16 2018 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, Kamis (27/9/2018).
Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri sebagai sosok penyerang timnas U-16 Indonesia mendapatkan isyarat khusus melalui media Instagram India.
India memang belum kebobolan setelah mengalahkan Vietnam (1-0) dan bermain imbang tanpa gol dengan Iran.
3. Timnas U-16 Indonesia Harus Waspada, India Mengklaim Alami Hal Ini di Malaysia
Timnas U-16 Indonesia akan bersua India pada laga penentuan ke perempat final Piala Asia U-16 2018 pada Kamis (27/9/2018).
Menuju laga di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur ini, timnas U-16 Indonesia wajib mewaspadai kekuatan timnas U-16 India.
Walau Indonesia memimpin sementara tabel Grup C Piala Asia U-16 2018, nilai mereka sama dengan India.
Media Inggris Soroti Pembekuan Liga 1 dan Tewasnya Haringga Sirla https://t.co/ZUPyaig9U0
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 26 September 2018
2. Pelatih India Sebut Indonesia Tim Kuat, tetapi Tetap Pede Kalahkan Garuda Asia
Pelatih timnas U-16 India, Bibiano Fernandes mengakui jika Indonesia adalah tim kuat jelang laga terakhir grup C yang diadakan di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, pada Kamis (27/9/2018).
Jelang laga terakhir kontra Indonesia, pelatih India mengakui jika saat ini timnya dalam kepercayaan diri tinggi.
"Rasa percaya diri kami meningkat sebagai tim, saya harap kami dapat melanjutkan hal positif ini saat emlawan Indonesia. Mereka adalah tim kuat yang mengalahkan Iran, akan terjadi laga yang tak mudah," ujar Fernandes dilansir BolaSport.com dari situs resmi AFC.
1. Timnas U-16 Indonesia Tanpa 9 Pemain Utama pada Sesi Latihan Jelang Laga Kontra India
Timnas U-16 Indonesia akan melakoni partai penentuan kontra timnas U-16 India pada laga pamungkas Grup C Piala Asia U-16 2018. Laga bakal dilaksanakan di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (27/9/2018) pukul 19.45 WIB.
Sementara itu, para pemain timnas U-16 Indonesia telah menjalani persiapan terakhir menjelang laga tersebut.
Tim berjulukan Garuda Asia ini menggelar sesi latihan pagi di Stadion Mini 3K Sport Complex, Selangor, Rabu (26/9/2018).
Berita Timnas Indonesia: Soal Gaji Luis Milla sampai Pemilik AC Milan Perhatikan Bagas-Bagus https://t.co/Vw7RPSUJto
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 23 September 2018
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar