PSSI melalui Sekjen, Ratu Tisha Destria mengakui bahwa Luis Milla bukan satu-satunya calon pelatih timnas Indonesia.
Ada opsi-opsi pelatih lain yang juga dibidik andai kemungkikan terburuk terjadi yakni alotnya negoasiasi dengan Luis Milla.
Hanya saja, Ratu Tisha menegaskan bahwa Luis Milla adalah opsi utama dan akan diusahakan semaksimal mungkin untuk kembali ke tanah air.
Itu diungkapkannya saat menjawab pertanyaan apakah akan ada kendala yang membuat skenario terburuk bisa terjadi yakni batalnya Luis Milla kembali menukangi timnas Indonesia
"Ini pertanyaan seperti: Apakah Indonesia menang lawan India (Piala Asia U-16)," kata Ratu Tisha beranalogi saat menjawab pertanyaan wartawan.
"Tentunya kami tak ingin itu tak terjadi, sifatnya memang harus diantisipasi tapi kan sulit memprediksi hal-hal seperti itu," ujarnya menjelaskan.
(Baca juga: Sekjen PSSI Berikan Update Terbaru soal Luis Milla)
Sekjen wanita pertama dalam sejarah PSSI itu enggan mengungkap identitas opsi pelatih yang disiapkan pihaknya.
Jika waktunya dirasa tepat, PSSI, disebutnya tak akan ragu untuk mengumumkan sosok pelatih yang dimaksud.
"Apakah tidak ada opsi lain? Pasti ada, tapi tak bisa diumumkan. Ketika memang saatnya tepat, pasti dikeluarkan, pasti kami umumkan," tuturnya tegas.
Sementara itu, pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy sempat disebut-sebut sebagai salah satu opsi pengganti Luis Milla.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar