Gelandang timnas U-16 Indonesia, Andre Oktaviansyah, yang dinilai Fox Sports Asia berpotensi menjadi the next Firman Utina dan Stefano Lilipaly memiliki klub impian yang ingin dibela.
Andre memiliki impian untuk bermain di Liga 1, jika kesempatan itu ada ia ingin bermain untuk klub Borneo FC atau Mitra Kukar.
"Kalau enggak Borneo FC atau Mitra Kukar," kata Andre, Kamis (4/10/2018), dikutip BolaSport.com dari Kompas.
Meskipun Andre bukan berasal dari Kalimantan begitu pula kedua orang tuanya, ia memiliki alasan lain untuk bermain di salah satu tim asal pulau Borneo itu.
Andre merupakan pemain yang berdomisili di Parung, Bogor.
"Mau cari pengalaman saja (ke Kalimantan). Kalau ada tawaran, ya diambil," ujar Andre.
(Baca Juga: Berita Timnas U-16 Indonesia - Satu Pemain ke Liverpool, Sang Gelandang ke PS TNI sampai Perpisahan Bagus Kahfi)
Andre Oktaviansyah memang tidak setenar Bagus Kahfi, Sutan Diego Zico, Rendy Juliansyah, ataupun Supriadi.
Namun perannya di timnas U-16 Indonesia di Piala Asia U-16 2018 sangat sentral.
Ia begitu apik bermain di lini tengah skuat Garuda Asia.
Bahkan Fox Sports Asia menyebut Andre Oktaviansyah menjadi pahlawan tanpa tanda jasa.
"Ada banyak pahlawan tanpa tanda jasa yang meletakkan pondasi dan salah satunya adalah gelandang tengah Andre Oktaviansyah," tulis Fox Sports Asia.
"Bisa jadi yang berikutnya...Firman Utina: Hingga hari ini, Firman tetap menjadi salah satu pemain terbaik sampai kedatangan Stefano Lilipaly baru-baru ini, sudah lama sejak tim Merah Putih memiliki penentu pemenangan laga dari lini tengah," tulis media tersebut.
(Baca Juga: Piala Asia U-19 - Pernah Diserang, Pelatih Malaysia Tidak Takut Main di Indonesia)
Andre memang masih memiliki jalan yang panjang dan keras untuk mencapai level Firma Utina atau Stefano Lilipaly.
Namun Andre memiliki potensi dan akan lebih terasah ketika ia bermain reguler satu tahun ke depan.
Saat ini Andre akan genap berusia 16 tahun akhir bulan ini.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | kompas.com |
Komentar