Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Vs Myanmar - Ricky Fajrin-Fachruddin Aryanto, Tembok Sekaligus Penyalur Jempolan

By Beri Bagja - Rabu, 10 Oktober 2018 | 21:31 WIB
Para pemain timnas Indonesia berkumpul di tengah lapangan usai laga persahabatan internasional kontra Myanmar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (10/10/2018).
MUHAMMAD BAGAS/TABLOID BOLA
Para pemain timnas Indonesia berkumpul di tengah lapangan usai laga persahabatan internasional kontra Myanmar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (10/10/2018).

Timnas Indonesia sukses mengalahkan Myanmar dengan skor 3-0 pada laga uji coba FIFA Match Day di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Rabu (10/10/2018) malam WIB.

Timnas Indonesia menekuk Myanmar tiga gol tanpa balas berkat torehan Beto Goncalves (menit ke-19) dan brace dari Irfan Jaya (26', 39').

Kesuksesan pasukan asuhan Bima Sakti melesakkan tiga gol dibarengi kemampuan menjaga gawang tetap steril.

Baca juga:

Timnas Myanmar tak kuasa menjebol gawang kawalan Andritany Ardhiyasa setelah melepaskan 10 tembakan.

Rapatnya pertahanan Skuat Garuda didukung data percobaan pemain lawan yang mayoritas meleset dari target, yakni enam kali.


Bek timnas Indonesia, Ricky Fajrin Saputra (kiri), berupaya menguasai bola dibayangi bek timnas Uzbekistan, Narzullaev Doniyorjon, dalam laga PSSI Anniversary Cup 2018 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Kamis (3/5/2018). ( FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM )

Terlepas dari faktor buruknya akurasi pemain Myanmar, banyaknya tembakan melenceng bisa mengartikan gawang Andritany terlindungi secara baik hingga menghalangi arah bidikan musuh.

Duet bek tengah Ricky Fajrin dan Fachruddin Aryanto punya kontribusi vital dalam hal ini. 

Sesuai catatan Labbola yang dikutip BolaSport.com, Ricky Fajrin-Fachruddin Aryanto tak cuma penting dalam aspek defensif, juga piawai sebagai penyalur bola dari lini belakang ke depan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

FRIENDLY MATCH FT: INDONESIA 3-0 MYANMAR #Timnasday #timnasindonesia #timnas

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Sepanjang laga, timnas Indonesia melakukan banyak clearance (22) dan intersep (21), yang berarti upaya Ricky Fajrin cs sangat kentara membantu gawang tak kebobolan.

Dari aspek tersebut, Fajrin membukukan 2 sapuan dan 5 intersep, sedangkan Fachruddin 9 kali menyapu bola.

Kombinasi pemain Bali United dan Madura United itu juga andal sebagai pembangun serangan dari belakang.


Bek timnas Indonesia,Fachruddin Aryanto, mencoba menghentikan lawan di laga persahabatan internasional kontra Fiji di Stadion Candrabhaga, Bekasi, pada Sabtu (2/9/2017).(FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Ricky Fajrin-Fachruddin Aryanto secara gemilang membukukan akurasi operan di atas 90 persen!

Fajrin melepas 91 persen operan akurat (68 dari 74 passing), sedangkan Fachrudin 92 persen (53 dari 57). 

Baca juga:

Di antara para starter, mereka cuma kalah dari duo gelandang Zulfiandi (akurasi 93%) dan Evan Dimas (96%) yang memang bertugas mendistribusikan bola antarlini.

Menilik perpaduan tersebut, bukan mustahil jika duet Fachruddin-Fajrin bisa terus menjadi kombinasi menjanjikan yang bakal sering dimainkan pelatih di jantung pertahanan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : labbola.com
REKOMENDASI HARI INI

Ketua SAFF Gerah Usai Arab Saudi Kalah dari Timnas Indonesia, Harus Ngegas Demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136