Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Refrizal, angkat bicara terkait masa depan Luis Milla untuk melatih kembali timnas Indonesia.
Sampai saat ini, Luis Milla masih belum juga datang padahal Timnas Indonesia akan segera berlaga di Piala AFF 2018 yang mulai bergulir 8 November sampai 15 Desember mendatang.
Sebelumnya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria, sudah mengatakan bahwa kejelasan nasib Luis Milla diserahkan ke Exco PSSI.
Pasalnya, sampai 16 Oktober lalu, Luis Milla belum juga datang ke Indonesia untuk bertemu dengan PSSI membahas perpanjangan kontrak satu tahun ke depan.
Pada 16 Oktober itu juga menjadi tenggat waktu bagi Luis Milla memutuskan masa depannya bersama skuat tim Merah Putih.
Namun, sampai saat ini Exco PSSI masih belum menggelar rapat untuk bisa memutuskan nasib Luis Milla.
"Kami belum rapat dan masih baru diskusi saja, kemungkinan baru hari Minggu rapatnya," kata Refrizal saat ditemui awak media termasuk BolaSport.com.
Baca Juga:
- Piala AFF 2018, Tiga Pemain Jempolan yang Sama Sekali Tak Dapat Panggilan Timnas Indonesia
- Timnas Indonesia, Ini Sederet Pencapaian Garuda dari Berbagai Kelompok Umur pada 2018
- Timnas Indonesia, Lima Langkah PSSI Mendatangkan Kontroversi dan Tentangan Sana-sini
Ada kabar yang menyebutkan bahwa Luis Milla sudah memesan tiket untuk datang ke Indonesia.
Kabar itu pun dibantah oleh Refrizal yang menyebutkan bahwa Luis Milla masih berada di Spanyol dan menunggu kabar selanjutnya dari Exco PSSI.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar