Tim nasional (timnas) U-19 Indonesia berhasil menang 1-0 atas UEA dalam laga terakhir Grup A Piala Asia U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta pada Rabu (24/10/2018).
Kemenangan tipis atas timnas U-19 UEA tersebut sukses membuat timnas U-19 Indonesia berhasil melaju ke babak perempat final Piala Asia U-19 2018.
(Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Kalahkan UEA dan Sukses Maju Babak Perempat Final Piala Asia U-19)
Laga tersebut bukan perkara mudah bagi Witan Sulaeman dan kawan-kawan, karena pada babak kedua mereka harus kehilangan sang kapten, Nurhidayat.
Pelanggaran keras pada menit ke-53 harus membuat Nurhidayat diusir wasit dan Indonesia harus bermain dengan 10 pemain.
Hal itu membuat pelatih Indonesia, Indra Sjafri, harus memutar otak lebih keras untuk mampu mempertahankan skor yang didapat pada babak pertama.
Publik cukup dikejutkan dengan pergantian Saddil Ramdani sesaat setelah Nurhidayat diganjar kartu kuning kedua.
Pemain asal Persela Lamongan tersebut digantikan oleh Indra Mustafa supaya menambal kebocoran di lini belakang.
(Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Vs UEA - Garuda Sementara Unggul, Perempat Final Depan Mata)
Alhasil strategi Indra Sjafri sukses membuat UEA susah menembus pertahanan Indonesia.
Saat wasit meniupkan peluit akhir babak kedua, Indra Sjafri pun sontak langsung bersujud dan menangis haru karena strateginya berhasil mematikan barisan depan UEA.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar