Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Tampil di Piala AFF 2018, Pelatih Timnas Vietnam Merasa Tertekan Karena Klausul Kontrak

By Adif Setiyoko - Jumat, 26 Oktober 2018 | 14:06 WIB
Pelatih timnas U-23 Vietnam, Park Hang-seo dalam jumpa pers pasca laga kontra UEA untuk perebutan posisi ketiga sepak bola Asian Games di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (1/9/2018).
ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-23 Vietnam, Park Hang-seo dalam jumpa pers pasca laga kontra UEA untuk perebutan posisi ketiga sepak bola Asian Games di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (1/9/2018).

Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, tengah merasa tertekan menjelang bergulirnya Piala AFF 2018 pada 8 November hingga 15 Desember 2018.

Park Hang-seo mulai merasa terbebani karena gelaran Piala AFF 2018 merupakan salah satu klausul yang penting dalam kontraknya bersama Federasi Sepakbola Vietnam (VFF).

VFF mematok target agar timnas Vietnam berhasil naik ke podium juara saat tampil di Piala AFF edisi ke-12 ini.

(Baca Juga: Jelang Piala AFF 2018, Pelatih Timnas Vietnam Ungkap Bobrok Sepak Bola ASEAN Soal Pengaturan Skor)

Target yang diberikan VFF memang bukan tanpa alasan.

Pasalnya, publik Negeri Paman Ho tengah dirundung penantian panjang karena selalu gagal membawa pulang gelar juara selama 10 tahun terakhir.

Terakhir kali tim berjulukan Golden Star ini merengkuh gelar juara ialah pada Piala AFF edisi 2008.

Kala itu Vietnam berhasil menekuk Thailand di partai puncak seusai menang dengan agregat 3-2.

Baca juga

"Hal pertama yang disebutkan VFF ketika kami membicarakan kontrak ialah Piala AFF 2018. Jadi, saat ini saya sedang berada dalam tekanan," ujar Park Hang-seo.

Tak hanya harapan publik Vietnam yang menjadi beban pelatih asal Korea Selatan itu.


Pelatih Timnas U-23 Vietnam Park Hang-seo tos dengan Van Toan, yang mencetak gol pembawa sukses ke semifinal sepak bola putra Asian Games 2018, Senin (27/8/2018) malam WIB. ( VNEXPRESS.NET )

Namun, ahli strategi kelahiran 59 tahun silam ini mengakui, faktor pengalaman menjadi salah satu tantangan.

Pasalnya, ini adalah kali pertama Park Hang-seo melatih tim untuk tampil di turnamen Asia Tenggara.

(Baca Juga: Berita Timnas U-19 Indonesia - 6 Tim Lolos Piala Dunia U-20 hingga Pelatih Jepang Tantang Suporter Indonesia)

"Saya merasa sedikit gugup, karena saya tak memiliki banyak pengalaman di sepak bola Asia Tenggara."

"Ini adalah pengalaman pertama saya bertarung di Piala AFF. Saya merasa tertekan, tetapi ini adalah tantangan yang menyenangkan," kata mantan pelatih timnas Korea Selatan ini.

Sejak didatangkan VFF dan menandatangani kontrak pada 11 Oktober 2017, Park Hang-seo memang berhasil membangkitkan prestasi bagi sepak bola Vietnam.

Meski gagal meraih gelar juara, pria yang pernah menjadi asisten Guus Hiddink itu sanggup membayar lunas kepercayaan VFF.

(Baca Juga: Piala AFF 2018 - Timnas Indonesia Diremehkan Media dan Suporter Vietnam, Sang Pelatih Geram)

Setidaknya ia telah menyumbangkan dua prestasi yang menjadi tonggak sejarah sepak bola Negeri Paman Ho.

Pertama, pada ajang Piala Asia U-23 2018, Park Hang-seo sukses antarkan skuat muda Golden Star meraih peringkat kedua.

Mereka tumbang dari Uzbekistan pada partai puncak setelah kalah dengan skor 1-2 lewat babak tambahan waktu.

Kemudian, penampilan impresif skuat muda Golden Star berlanjut saat tampil di ajang Asian Games 2018.

(Baca Juga: Jelang Piala AFF 2018, Pelatih Timnas Vietnam Ungkap Bobrok Sepak Bola ASEAN Soal Pengaturan Skor)

Timnas U-23 Vietnam menjadi satu-satunya tim yang sukses melaju hingga babak semifinal.

Namun mereka harus puas meraih medali perunggu pada ajang multi-event terbesar di Benua Kuning ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Sportiflah kawan... . #timnasday #timnasu19indonesia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ramaditya Domas Hariputro
Sumber : VN Express
REKOMENDASI HARI INI

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Sudah Merusak Sepak Bola, Bikin Dunia Kehabisan Striker Tajam

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136