Winger timnas Indonesia, Andik Vermansah, angkat bicara terkait dengan tak dipanggilnya Boaz Solossa dalam skuat yang dipersiapkan untuk Piala AFF 2018.
Tak dipanggilnya Boaz Solossa di tubuh skuat timnas Indonesia menjelang tampil di ajang Piala AFF 2018 menimbulkan pertanyaan besar.
Andik Vermansah pun mengakui, sulitnya mencari sosok yang bakal menjadi pemimpin timnas Indonesia saat berada di atas lapangan pada ajang Piala AFF 2018.
(Baca Juga: 5 Pemain yang Punya Peran Krusial di Piala AFF 2018 Versi Media Asing, Ada Gelandang Timnas Indonesia)
Bahkan, dikatakan Andik bahwa publik Benua Kuning bakal merindukan sosok kapten Persipura Jayapura tersebut.
"Jujur menurut saya, kami kesulitan untuk mencari pengganti kakak Boaz," ujar Andik Vermansah.
Baca juga
- Karena 4 Pemain Timnas U-19 Indonesia Ini, AFC Yakin Indonesia Punya Lini Serang Mematikan di Masa Depan
- 8 Pemain Mencuri Perhatian di Piala Asia U-19 2018 Versi AFC, Timnas U-19 Indonesia Kirim Satu Wakil
- Jelang Laga Kontra Jepang, Titik Lemah Timnas U-19 Indonesia Diungkap Pelatih Malaysia
"Mungkin bukan hanya saya saja, tetapi seluruh Asia juga akan senang andai bisa melihat Boaz berlaga," katanya menambahkan.
Meski begitu, pemain berusia 26 tahun ini menyerahkan semua keputusan kepada tim pelatih.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar