Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alberto Goncalves Selalu Sedih Menyanyikan Lagu Indonesia Raya

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 6 November 2018 | 11:03 WIB
 Selebrasi striker tim nasional U-23 Indonesia, Alberto Goncalves, seusai mencetak gol ke gawang Laos pada pertandingan lanjutan Grup A sepak bola Asian Games 2018, di Stadion Patriot, Jumat (17/8/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA
Selebrasi striker tim nasional U-23 Indonesia, Alberto Goncalves, seusai mencetak gol ke gawang Laos pada pertandingan lanjutan Grup A sepak bola Asian Games 2018, di Stadion Patriot, Jumat (17/8/2018).

Penyerang timnas Indonesia, Alberto Goncalves, mengaku selalu sedih dan bangga bila menyanyikan lagu Indonesia Raya. 

Alberto Goncalves memang sudah mulai sering menyanyikan lagu Indonesia Raya dikarenakan saat ini ia sudah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) lewat proses naturalisasi pada awal 2018.

Berkat proses naturalisasi itu, pemain asal Brasil tersebut mendapatkan kesempatan untuk membela timnas Indonesia.

Pemain yang akrab disapa Beto itu sudah 10 tahun tinggal di Indonesia setelah kedatangannya pada 2008.

(Baca Juga: Hadapi Timnas Indonesia, Timnas Singapura Punya 3 Pemain Bermental Juara)

(Baca Juga: Soal Andik Vermansah yang Baru Bergabung, Bima Sakti Ungkap Perkembangannya)

(Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2018, Live RCTI)


Untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya tentu saja bukan hal mudah bagi Beto.

Pasalnya, penyerang berusia 37 tahun itu harus belajar sedikit demi sedikit untuk bisa menghapal lagu Indonesia Raya.

"Waktu saya pertama kali membela timnas Indonesia, teman-teman selalu bilang, kamu harus hapal dan sekarang saya sudah hapal," kata Beto.

"Tidak hanya lagu Indonesia Raya saja, tetapi juga hapal Pancasila. Saya sangat bangga dan sedih bila menyanyikan lagu itu," ucap Beto menambahkan.

Pemain yang saat ini membela Sriwijaya FC itu mengucapkan rasa terima kasih kepada Tuhan yang sudah membawanya ke Indonesia.

Meskipun lahir dan besar di Brasil, Beto tetap mengakui bahwa rezekinya paling banyak didapatkan di Indonesia.

Pemain yang sudah membela Persijap Jepara, Persipura Jayapura, dan Arema FC itu mengaku waktu di Brasil, ia tidak punya apa-apa.

(Baca Juga: Stefano Lilipaly Bisa Tampil Bersama Timnas Indonesia di Laga Perdana Piala AFF 2018)

(Baca Juga: Bima Sakti Pakai Metode Luis Milla di Timnas Indonesia, Bukan Alfred Riedl)

 

Suasana berubah seketika ia memilih untuk berkarier di Indonesia dan mendapatkan apa yang Beto inginkan.

"Saya sudah beberapa tahun di sini. Saya punya istri orang Indonesia dan anak saya lahir di Indonesia," kata Beto.

"Waktu di Brasil, saya tidak punya apa-apa, tapi di Indonesia saya punya mobil dan rumah. Saya senang sekali kerja di sini. Saya punya rasa cinta di Indonesia," tutup Beto.

Beto akan lebih sering menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Hal itu dikarenakan Beto masuk ke dalam skuat timnas Indonesia untuk berlaga di Piala AFF 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Kata-kata Robert Lewandowski Usai Gabung Geng Elite Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di Liga Champions

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136