Momok timnas Indonesia di final Piala AFF 2010, Safee Sali resmi digaet klub kasta kedua Liga Malaysia, Perlis FA.
Nama Safee Sali di mata publik sepak bola Indonesia merupakan sosok antagonis tatkala gelaran Piala AFF 2010.
Ia menjadi senjata utama timnas Malaysia sekaligus bintang lapangan yang menggagalkan asa skuat Garuda merebut gelar.
Safee Sali total sudah membuat tiga gol ke gawang timnas Indonesia pada partai final Piala AFF 2010.
Dua gol dibuatnya pada leg pertama di Stadion Bukit Jalil, satu gol sisa dicetak pada leg kedua di Stadion Gelora Bung Karno.
Atas hal itu, nama Safee Sali paling disorot publik Tanah Air. Tiga golnya menjegal harapan timnas Indonesia.
Kini pada kompetisi musim 2019, sang pemain baru saja mendapat pelabuhan anyar di kompetisi Liga Malaysia.
Dapat dibilang, striker 34 tahun ini mengalami penurunan kasta setelah musim lalu bermain di liga tertinggi Negeri Jiran.
Dilepas klub Liga Super Malaysia musim lalu, PKNS FC, empat hari kemarin atau Selasa (18/12/2018) Safee Sali diresmikan sebagai senjata baru Perlis FA.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | Utusan |
Komentar