Tim nasional (timnas) U-19 Indonesia menjalani pemusatan latihan terakhir di Yogyakarta sebelum berlaga di Piala AFF U-19 2017 di Myanmar. Mereka menjalani latihan perdana di Lapangan UNY, Yogyakarta per Senin (31/7/2017).
“Pemusatan latihan di Yogyakarta merupakan periodisasi terakhir selama persiapan timnas U-19 sebelum berlaga di Piala AFF U-19," kata pelatih Indra Sjafri.
"Selama periodisasi terakhir ini, saya fokus pada pematangan taktikal,” tuturnya.
Selama di Yogyakarta, Indra mengagendakan beberapa uji coba melawan tim-tim Liga 2. Menurut Indra, tak mudah mendapatkan lawan untuk uji coba karena klub-klub masih menjalani kompetisi.
Di Liga Thailand, Anak Asuh Kiatisuk Senamuang Sering Kalah https://t.co/zKsyr39XRv pic.twitter.com/D6jjTszpxu
— BolaSport.com (@bolasportcom) 31 Juli 2017
“Agenda uji coba masih kami komunikasikan. Kami mengalami kesulitan karena tim yang diharapkan bisa untuk uji coba masih menjalani kompetisi," ucap eks pelatih Bali United ini.
"Tetapi, kami sudah mendapat konfirmasi dari PSS Sleman dan PSIM Yogyakarta. Keduanya siap untuk beruji coba,” ujarnya.
Timnas U-19 Indonesia juga mengagendakan uji coba melawan Persebaya Surabaya. Namun, uji coba tersebut masih dikomunikasikan di antara kedua belah pihak.
“Seusai uji coba itu, kami akan sekali lagi melawan tim yang tidak terlalu kuat di Jakarta. Itu menjadi uji coba terakhir sebelum kami berangkat ke Myanmar,” kata Indra lagi.
Pemusatan latihan diikuti 30 pemain. Sesuai rencana, Indra akan melakukan penciutan skuat sehingga mendapatkan 23 pemain.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar