Gelaran Liga Sepak Bola Pelajar (LSP) Piala Menpora tingkat nasional putaran final segera bergulir.
Penulis: Ilyas Listianto Mujib
Kali ini selain mempertandingkan kategori U-14 dan U-16, ajang tahunan ini menambah kategori di U-9 dan U-11.
Sepak mula sendiri rencananya digulirkan pada 4-9 September 2017 mendatang di Magelang, Jawa Tengah.
Tahun ini merupakan tahun pertama digelarnya kategori U-9 dan U-11.
(BACA JUGA: Man of the Match Indonesia Vs Myanmar - Septian David Maulana, Trequartista Tajam Garuda Muda)
Menurut Deputi III Kemenpora Bidang Pembudayaan Olahraga Raden Isnanta ajang ini dilakukan untuk memberikan peluang bagi anak-anak menunjukan bakatnya.
"Liga U-9, U-11, dan U-14 ditambahkan agar bisa mengembangkan sepak bola sejak dini. Kami memberikan stimulan, agar anak-anak bisa bermain sepak bola." ujar Isnanta.
Ajang ini adalah hasil kerja sama yang baik antara Kemenpora dan Badan Liga Sepak Bola Pelajar Indonesia (BLiSPI).
Untuk Liga Pelajar U-9, U-11, dan U-14 ada di bawah operator BLiSPI pimpinan Subagja, sedangkan Liga Pelajar U-16 di bawah operator M. Kusnaeni.
Rezaldi Sarangkan Gol Ketiga Timnas U-22 Indonesia ke Gawang Myanmar https://t.co/So3a2j1ARX lewat @TribunSuperBall
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 29, 2017
Menurut Subagja Suihan, selaku operator dari BLiPSI, mengatakan pihaknya sangat siap menggelar sepak mula Liga Pelajar di semua kategori.
Segala kebutuhan baik sarana maupun prasarana sebagai penunjang tengah disiapkan.
“Persiapan Seri Nasional Liga Pelajar Piala Kemenpora U-9, U-11, serta U-14 sudah hampir rampung. Hingga saat ini prosesnya sudah mencapai 80 persen,” kata Subagja.
LSP Piala Menpora kali ini sudah berjalan di 34 provinsi di lebih dari 100 kabupaten/kota.
Tim yang terlibat pun berkisar sekitar 1900 klub yang berasal dari SSB atau sekolah.
Partisipan kali Ini merupakan yang terbanyak sepanjang sejarah bergulirnya LSP, ditambah lagi pergelaran kali ini banyak melibatkan masyarakat relawan dan sponsor.
Kompetisi ini diharapkan memberi lebih banyak kesempatan pemain usia muda berkompetisi sepak bola.
“Kompetisi berjenjang dapat memberi spirit dan semangat pemain untuk tekun berlatih karena ada sasaran yang jelas dan terukur. Tujuan kita juga membantu federasi dalam melakukan pembinaan untuk menghasilkan pemain berkualitas," kata Endang Witarsa, Ketua Panpel dari BLiSPI.
(BACA JUGA: Indonesia Vs Myanmar - Osvaldo Haay: Tanpa Dukungan Masyarakat Indonesia...)
Selain itu, menurutnya ajang ini dapat melahirkan bibit-bibit unggul yang bisa mengharumkan nama daerah dan negara.
Sepakbola juga dapat membangkitkan semangat persaudaraan dan menghilangkan egoisme.
Penyelenggaraan LSP Piala Menpora ini ternyata sudah memebrikan manfaat bagi timnas. kompetisi usia muda ini telah berkontribusi mensuplai beberapa pemain untuk timnas Indonesia U-16 yang dibesut oleh Fachri Husaini.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar