Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berdarah Maluku, Dias Angga dan Rezaldi Hehanusa Bela Klub ini

By Alvino Hanafi - Kamis, 2 November 2017 | 22:47 WIB
Selebrasi bek kiri Persija, Rezaldi Hehanusa seusai membobol gawang PS TNI pada laga pekan ke-27 Liga 1 musim 2017 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Sabtu (30/9/2017) malam.
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Selebrasi bek kiri Persija, Rezaldi Hehanusa seusai membobol gawang PS TNI pada laga pekan ke-27 Liga 1 musim 2017 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Sabtu (30/9/2017) malam.

Laga persahabatan antara Ternate All Star vs Tulehu All Star resmi akan dihelat pada 25 November mendatang.

Laga tersebut akan mempertemukan bintang-bintang Liga 1 seperti Rezaldi Hehanusa, Ilham Udin Armaiyn, Rizky Pora, Manahati Lestusen, Abduh Lestaluhu, Rafid Lestaluhu, Zulvin Zamrun, Zulham Zamrun, Hashim Kipuw, Rizky Pellu, Ramdani Lestaluhu, Ambrizal Umanailo, Mahdi Albaar, dll.

Namun, ada satu nama yang banyak orang tidak menyangka kalau pemain ini memiliki darah Maluku, ialah Dias Angga.

Bek sayap, Bali United ini memiliki darah Ternate dari pihak ibu yang asli dari sana.

“Waktu main di Persib dan Pelita Bandung Raya, saya satu tim dengan Zulham Zamrun dan Musafri. Mereka sudah tahu kalau saya orang Ternate. Makanya, kadang-kadang jika ada waktu kosong, mereka sering diundang ibu atau nenek saya ke rumah untuk makan papeda dan hidangan khas Maluku lainnya,” ujar Dias.

Produk Persib itupun atusias membela Persiter All Star meski lahir dan besar di kota Bandung.

Dias juga akan bermain satu tim lagi dengan Zulham Zamrun dan Talaouhu Musafri.

(Baca juga: Kelas! Ini 4 Gol Roket Saddil Ramdani di Luar Kotak Penalti, Salah Satunya Mirip Gol Tanpa Baju Cristiano Ronaldo)

“Alhamdulilah acaranya bisa jadi, semoga lancar dan selamat sampai selesai. Ini hal baru bagi saya karena diundang di acara seperti ini. Pastinya saya senang dan antusias karena saya bisa pulang ke Ternate,” ujar eks pemain timnas U-23 itu.

Sementara itu bek kiri timnas, Rezaldi Hehanusa tak kalah antusias dengan Dias.

Rezaldi yang lahir dan besar di Tangerang, telah siap bergabung dengan Tulehu All Star untuk menantang Persiter All Star, 25 November mendatang di Ternate.

“Saya mewarisi darah Maluku dari bapak. Saya sudah tidak sabar main untuk Tulehu All Star untuk pertama kalinya dan sangat ingin sekali,” ujar anak dari Harjo Hehanusa itu.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
18
45
2
Arsenal
19
39
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
19
35
5
Newcastle
19
32
6
Man City
19
31
7
Bournemouth
19
30
8
Fulham
19
29
9
Aston Villa
19
29
10
Brighton
19
27
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
18
41
2
Napoli
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Fiorentina
17
32
6
Juventus
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
18
24
10
Roma
18
20
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X