Dua pemain Indonesia, Evan Dimas Darmono, dan Ilham Udin Armaiyn, memutuskan untuk melanjutkan pertualangannya dengan memperkuat klub asal Malaysia, Selangor FA untuk musim 2018.
Kedua pemain yang sebelumnya sama-sama membawa Bhayangkara FC menjuarai Liga 1 musim 2017 itu mendapatkan durasi kontrak selama satu musim oleh Selangor FA.
Ini untuk kedua kalinya Selangor FA mendatangkan sekaligus dua pemain asal Indonesia.
Sebelumnya sudah terlebih dahulu Selangor FA mendatangkan Bambang Pamungkas dan Elie Aiboy dari Persija Jakarta pada musim 2005.
Kehadiran Bepe, sapaan akrab Bambang Pamungkas, dan Elie Aiboy mampu menyihir persepakbolaan Malaysia.
(Baca juga: Sedih, Klub Liga Jepang yang Pernah Dibela Irfan Bachdim Degradasi)
Dua pemain yang sempat dijuluki pasangan emas Indonesia itu sukses menjuarai tiga gelar bersama Selangor FA di musim pertamanya.
Bepe juga mendapatkan gelar top scorer dengan mencetak 23 gol dari 24 pertandingan pada Liga Perdana Malaysia.
Sampai musim 2007, Bepe sudah mencetak 63 gol bersama Selangor FA pada semua ajang kompetisi di Malaysia.
Kesuksesan Bepe dan Elie Aiboy di Selangor FA menjadi sebuah motivasi bagi Evan Dimas bersama dengan Ilham Udin Armaiyn.
Akan tetapi, Evan Dimas mengatakan bahwa ia belum tahu apakah bisa melebih pencapaian pasangan emas Indonesia di Selangor FA tersebut atau tidak.
"Yang pasti, saya mau memberikan prestasi bersama Selangor FA dan bisa menunjukan permainan terbaiknya di sana," kata Evan Dimas saat dihubungi BolaSport.com, Minggu (3/12/2017).
Setelah era Bepe dan Elie Aiboy di Selangor FA, tim berjulukan The Red Giant itu juga pernah mendatangkan Andik Vermansah pada musim 2013 hingga 2017.
Selama empat musim membela Selangor FA, Andik hanya mempersembahkan gelar juara Piala Malaysia pada musim 2015.
Selain Evan Dimas dan Ilham Udin, Selangor FA juga dikabarkan sudah sepakat dengan bek asing milik Persija Jakarta, Willian Pacheco.
(Baca juga: Soal Pemain Asing, Persebaya Ungkap Punya Skema dan Kriteria Khusus Mereka)
Dikabarkan pemain berpostur 195 cm itu akan segera melakukan tanda tangan kontrak bersama Selangor FA.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar